Connect with us

Peristiwa

Berkendara Sambil Mainan HP, Gadis Remaja Luka Parah Tersambar Mobil Box

Diterbitkan

pada

BDG

Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Di era sekarang, smartphone begitu mewarnai kehidupan sehari-hari manusia. Seakan tak mengenal waktu dan tempat, berselancar di dunia melalui smart phone sudah menjadi pemandangan dan kebiasaan. Banyak yang tak menyadari bahwa hal tersebut menjadi sangat berbahaya ketika dilakukan di tempat yang salah. Bisa-bisa celaka menjadi ganjarannya.

Seperti nasib naas yang harus dialami oleh seorang gadis, Laras Nur Fitrianungrum (20) warga Ngipak, Kecamatan Karangmojo pada Jumat (02/02/2018) siang tadi. Laras harus mengalami luka yang sangat parah setelah terlibat kecelakaan gara-gara bermain smartphone sembari berkendara. Sepeda motor yang ditumpanginya menabrak sebuah mobil box di jalan Playen-Getas, Desa Ngunut, Kecamatan Playen. Akibatnya, ia harus mendapatkan puluhan jahitan pada bagian wajah dan kepalanya.

Berita Lainnya  Klaster Baru Muncul, Puluhan Santri PP Al-Mumtaz Positif Covid19

Informasi yang berhasil dihimpun peristiwa terjadi sekitar pukul 11.10 WIB. Bermula ketika mobil Mitshubhisi jenis truk box AB 8270 DD yang dikemudikan oleh Budi Yanto (27) warga Ngadirejo, Temanggung, Jawa Tengah melaju dari arah Getas meuju Playen.

Sesampainya di lokasi kejadian, sopir kaget setelah melihat sepeda motor Honda Beat 2179 FW yang dikendarai Laras berada di sebelah kanan marka. Beberapa kali klakson dibunyikan namun tak membuat sepeda motor tersebut minggir. Lantaran jarak yang terlalu dekat, tabrakan pun tak bisa terhindarkan.

"Pengendara motor itu berkendara sambil memegang ponsel. Saat itu karena kurang berkonsentrasi melaju di arah berlawanan," kata Kapolsek Playen, AKP Yusuf Tianotak, Jumat sore.

Akibat kejadian tersebut, sepeda motor Beat milik Laras hancur pada bagian depan. Selain itu dirinya juga mengalami luka yang cukup parah pada bagian wajah dan kepala sehingga harus mendapatkan perawatan di RS Nurrohmah.

Berita Lainnya  Cerita Pilu Keluarga Korban Longsor Candirejo, Karni Tertimbun Saat Berusaha Selamatkan Ibunya

"Dia (Laras) mengalami luka pada bagian kepala dengan 25 jahitan, pada bagian hidung 20 jahitan,mata memar dibagian kiri, dua tangan dan satu kakinya juga patah," pungkas Kapolsek.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler