Kriminal
Toko Jejaring di Paliyan Dibobol Maling, Pelaku Lubangi Tembok Belakang




Paliyan,(pidjar.com)– Sebuah toko jejaring di Padukuhan Sidorejo, Kalurahan Sodo, Kapanewon Paliyan dibobol maling, Jumat (13/12/2024). Dalam melancarkan aksinya ini, pelaku nekat membobol atau menjebol dinding tembok bagian belakang ruko.
Kapolsek Paliyan, AKP Ismanto mengatakan, peristiwa ini diketahui sekitar pukul 06.00 WIB saat karyawan toki jejaring ini membuka ruko. Pada saat berhasil masuk ke dalam dan menengok ke etalase rokok didapati tempat tersebut dalam kondisi kosong. Padahal sehari sebelumnya stok rokok yang dipajang di etalase masih lumayan banyak.
Pekerja ini kemudian menghubungi karyawan toko jejaring yang lain untuk memastikan. Tak berselang lama para karyawan lainnya datang, sadar menjadi korban pencurian para karyawan ini melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Paliyan.
Pengecekan diseluruh sudut toko jejarimg ini dilakukan oleh petugas. Saat itu didapati terdapat lubang lumayan besar dari tembok belakang toko, diduga kuat lubang ini digunakan pelaku untuk masuk dan mengambil seruluh rokok di etalase.
“Keterangan saksi dan hasil temuan saat olah TKP akan didalami oleh penyidik,” papar dia.




Adapun selain dari keterangan dan hasil pengumpulan bukti-bukti di lapangan, penyidik juga akan melakukan penyelidikan melalui CCTV yang terpasang di dalam toko jejaring maupun sekitarnya.
Atas kejadian ini, diperkirakan kerugian yang mencapai Rp 27 juta. Sebab seluruh rokok di etalase tersebut habis tak tersisa dibawa pelaku pencurian.
“Untuk kasus ini akan kami selidiki semaksimal mungkin. Semoga segera terungkap pelakunya,” pungkas AKP Ismanto.
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
BKPPD Gunungkidul Kembali Dalami Dugaan Perselingkuhan ASN
-
Sosial1 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Dikukuhan Sebagai Ketua Pengurus Daerah Keluarga Organisasi Tarung Derajat
-
Sosial1 minggu yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
Terkendala Aturan, Proses PAW 3 Lurah di Gunungkidul Belum Bisa Dilakukan
-
Info Ringan1 minggu yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Aliansi Jaga Demokrasi Bersama BEM DIY Demo Tuntut Adili Jokowi
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah