bisnis
Gapeka 2025 Berlaku Mulai 1 Februari, KAI Bandara Yogyakarta Tetapkan Jadwal Baru




Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KAI Bandara di Yogyakarta akan menerapkan jadwal perjalanan kereta api pada 1 Februari mendatang. Perubahan tersebut seiring diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025.
Corporate Communications KAI Bandara, Sosiawan Surbakti mengatakan, perubahan ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan pelayanan kepada para penumpang, khususnya di rute Stasiun Yogyakarta menuju Yogyakarta International Airport (YIA).
“Seiring dengan penyesuaian Gapeka 2025, para penumpang diharapkan untuk memperhatikan perubahan jadwal keberangkatan kereta api yang menghubungkan pusat Kota Yogyakarta dengan Bandara YIA,” katanya Kamis (23/1/2025).
Dijelaskan Sosiawan, perubahan ini meliputi penyesuaian waktu keberangkatan dan kedatangan kereta api yang dapat mempengaruhi waktu perjalanan dan koneksi dengan moda transportasi lainnya.




“Jadwal baru mulai 1 Februari 2025, kereta api yang melayani rute Yogyakarta – YIA akan mengikuti jadwal baru yang dapat diakses melalu sosial media kabandararailink, aplikasi KAI Bandara, website resmi railink.co.id dan Access by KAI,” jelasnya.
Sementara untuk peningkatan layanan terkait perubahan Gapeka 2025, lanjut Sosiawan, KAI Bandara Yogyakarta berupaya untuk memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik dan tepat waktu.
“Selain itu juga terintegrasi dengan moda transportasi lainnya seperti KA Jarak Jauh dan KAI Commuter,” ungkapnya.
Sosiawan menambahkan, untuk sosialisasi perubahan KAI Bandara Yogyakarta ini, pihaknya melakukan berbagai langkah untuk menginformasikan perubahan ini kepada masyarakat, termasuk melalui media sosial, area stasiun KAI Bandara dan media massa.
“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan. Perubahan ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan lebih, terutama dalam menyelaraskan jadwal perjalanan kereta api bandara dengan kebutuhan masyarakat dan jadwal penerbangan di Bandara YIA,” ujar Sosiawan Surbakti,
Sosiawan menginbau, calon penumpang untuk dapat melakukan pemesanan tiket dengan segera untuk memastikan ketersediaan tempat dan mengingatkan kepada penumpang agar memilih KA dengan waktu yang cukup sebelum keberangkatan pesawat.
“Dua jam sebelum keberangkatan domestik atau tiga jam sebelum keberangkatan internasional,” pungkasnya. (Ken).
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
BKPPD Gunungkidul Kembali Dalami Dugaan Perselingkuhan ASN
-
Sosial1 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Dikukuhan Sebagai Ketua Pengurus Daerah Keluarga Organisasi Tarung Derajat
-
Sosial1 minggu yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
Terkendala Aturan, Proses PAW 3 Lurah di Gunungkidul Belum Bisa Dilakukan
-
Info Ringan1 minggu yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Aliansi Jaga Demokrasi Bersama BEM DIY Demo Tuntut Adili Jokowi