Uncategorized
Jamaah Haji 2024 Terima Kartu Anggota IPHI Gunungkidul






Wonosari,(pidjar.com)– Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) menggelar kegiatan Mangayubagya Jamaah Haji Gunungkidul 1446 H di Bangsal Sewokoprojo, Sabtu (7/9/2024). Kegiatan ini digelar untuk mempererat silaturahmi antar jamaah haji di Gunungkidul.
Ketua IPHI Gunungkidul, Bahron Rasyid mengatakan, IPHI merupakan sebuah paguyuban untuk memelihara dan menjaga agar jamaah haji tetap mabrur serta terus berkomunikasi untuk bersatu padu.
“Sehingga IPHI punya semboyan mabrur sepanjang hayat,” ujar Bahron.
Bahron menambahkan, dalam acara tersebut dihadiri 320 anggota jamaah haji yang baru. Para anggota IPHI ini juga mendapatkan kartu anggota yang mana kartu tersebut memiliki banyak kegunaan.
“Kartu ini memiliki banyak fungsinya, misalnya untuk belanja di UMKM, rumah sakit, pusat perbelanjaan yang sudah bekerjasama dengan IPHI akan mendapatkan diskon tertentu,” papar Bahron.







Di samping itu, diharapkan jamaah haji bisa menyalurkan zakatnya melalui IPHI. Dimana IPHI sendiri memiliki Lazis IPHI dimana pada kartu tersebut telah dibubuhkan rekening penerimaan zakat.
Lebih lanjut ia mengatakan, seluruh jamaah haji tahun 2024 sudah kembali ke Gunungkidul dan berkumpul dengan keluarganya. Satu jamaah yang sempat tidak bisa pulang bersama dengan rombongan karena sakit sudah kembali ke tanah air sejak beberapa pekan lalu.
“Yang sakit sroke dan sempat dirawat itu sudah kembali ke tanah air. Namun kondisinya masih sakit,” tutupnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks