Peristiwa
Kebakaran Hebat di Ngawen, Kandang Ayam Berisi 23 Ribu Anakan Hangus Terbakar






Ngawen,(pidjar.com)– Sebuah kandang ayam di Padukuhan Daguran Kidul, Kalurahan Beji, Kapanewon Ngawen, Kabupaten Gunungkidul habis terbakar, Rabu (19/02/2025). Kerugian ditafsir mencapai Rp 500 juta atas kejadian tersebut.
Kapolsek Ngawen, AKP Sofyan Susanto mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada pukul 06.30 WIB. Saat itu, salah satu pekerja kandang mengecek lantai atas dari kandang 2 lantai tersebut. Tiba-tiba alat pemanas anakan ayam yang ada meledak dan menimbulkan percikan api.
Kejadiannya sangat singkat. Percikan api ini kemudian menjalar ke bagian-bagian di kandang ayam tersebut dan menjalar ke titik lain. Pekerja kandang yang melihat kejadian ini kemufian berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
Beberapa waktu berjibaku dengan api untuk pemadaman tidak membuahkan hasil. Kemudian meminta bantuan dari pemadam kebakaran untuk melakukan penanganan.
“Selang beberapa waktu kemudian pemadam datang untuk penanganan. Sekitar 1 jam kemudian api berhasil dipadamkan,” kata AKP Sofyan Susanto.







Sementara itu, Kepala UPT Damkar Gunungkidul, Handoko mengatakan dalam penanganan kebakaran pagi tadi 4 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk melakukan penanganan. Adapun sekitar 1 jam dilakukan penanganan dan berhasil dipadamkan.
“Tafsiran kerugian mencapai Rp 500 juta untuk sementara ini,” ucap Handoko.
Menurutnya, bangunan kandang tersebut hangus terbakar. Selain itu 23 ribu ekor anakan ayam baru berusia 7 hari juga habis terbakar bersama dengan sejumlah benda-benda yang ada di kandang tersebut.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter