Connect with us

Peristiwa

Rumah Digerebek, 3 Penjudi Dadu Dibekuk Polisi

Diterbitkan

pada

BDG

Semanu,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Jajaran kepolisian dari sektor Semanu menggrebek lokasi perjudian jenis dadu di Padukuhan Kauman, Desa Dadapayu, Kecamatan Semanu, Jumat (23/03/2018) dini hari tadi. Tiga orang pria yang tengah asyik berjudi diamankan dalam penggerebekan tersebut.

Kasubag Humas Polres Gunungkidul, Iptu Ngadino menceritakan, pengungkapan kasus tindak pidana perjudian ini merupakan hasil peran serta masyarakat. Pada Jumat dinihari, petugas mendapatkan informasi perihal adanya gerak-gerik mencurigakan dari sekelompok orang di sebuah rumah. Menindaklanjuti laporan itu, petugas langsung melakukan penyanggongan di sekitar lokasi yang diduga menjadi tempat perjudian.

“Polsek menerima laporan adanya perjudian sekitar pukul 00.10 WIB. Kemudian petugas melakukan penyanggongan,” kata Ngadino.

Baru pada sekitar pukul 00.30 WIB, setelah petugas memastikan bahwa informasi dari masyarakat tersebut benar, kemudian dilakukan penggerebekan. Di dalam rumah, SWT (43), RBT (39), dan IW (21) ketiganya warga Padukuhan Kauman, Desa Dadapayu, Kecamatan Semanu yang tak menyangka aksi perjudian yang mereka lakukan tekah diintai petugas tak bisa berkutik saat polisi berhamburan masuk ke dalam rumah.

Berita Lainnya  Sudah Ratusan Wisatawan Pantai Selatan Jadi Korban Sengatan Ubur-ubur

“Ketiga pelaku kami amankan tanpa perlawanan,” imbuh Ngadino.

Bersama dengan pelaku, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti yaitu uang tunai Rp 440 ribu, seperangkat alat judi dadu, tas punggung warna hitam dan tikar.

“Ketiganya disangkakan pasal 303 KUHP dengan ancaman hukuman 10 penjara,” pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler