fbpx
Connect with us

Info Ringan

Enam Efek Mengkonsumsi Minuman Beralkohol

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Minuman alkohol memang menjadi perbincangan yang menimbulkan pro kontra. Masyarakat cenderung akan berpikir negatif apabila mendengar minuman alkohol. Minuman alkohol memang identik dengan mabuk. Mabuk terjadi karena konsumsi minuman alkohol berlebihan. Tetapi dalam dunia medis, alkohol bisa memberikan manfaat tersendiri namun juga ada efek samping ditimbulkan dari minuman ini. Berikut penjelasan lebih jauh manfaat dan efek samping yang ditimbulkan.

Berpengaruh Pada Tekanan Darah

Konsumsi minuman alkohol dalam jumlah lebih dari tiga kali sehari akan berdampak buruk pada peningkatan tekanan darah. Dalam dosis rendah dapat menjadi efektif untuk membantu mengurangi tekanan darah Anda. Caranya konsumsilah satu sampai dua kali dalam seminggu. Ingat alkohol bisa memberikan manfaat baik dan buruk bagi tubuh.

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat tersendiri dalam mengonsumsi alkohol yaitu dapat menjaga kesehatan jantung. Bir dan wine adalah minuman alkohol yang memiliki antioksidan alami. Antioksidan ini berfungsi untuk melawan penyakit jantung dan menjaga jantung agar tetap sehat. Selain itu juga kandungan tersebut dapat memperkecil risiko hipertensi. Konsumsilah satu atau dua kali sehari dan tidak berlebihan.

Berita Lainnya  Resep Minuman Es Bongko

Meningkatkan Kepadatan Tulang

Bijaklah dalam mengonsumsi minuman beralkohol. Tahukah Anda bahwa minum satu atau dua gelas sehari minuman beralkohol dapat meningkatkan kepadatan tulang tubuh Anda? Hal ini karena minuman alkohol memiliki tingkat silikon tinggi yang mampu meningkatkan kepadatan untuk tulang Anda. Bagi wanita, apabila Anda minum dua kali sehari dapat meningkatkan kepadatan tulang hingga 8,3%. Tapi ingat dalam takaran yang sesuai ya.

Pengaruh Pada Organ Reproduksi

Konsumsi alkohol berdampak buruk kepada organ reproduksi wanita maupun pria. Alkohol menyebabkan penekanan pada impuls saraf. Jika Anda sedang hamil dan mengonsumsi alkohol dalam kadar tinggi, maka itu dapat membahayakan janin Anda. Ini beresiko pada anak yang Anda akan lahirkan nanti dan bisa memicu Fetal Alcohol Syndrome. Sindrom ini akan berdampak pada ukuran bayi yang kecil, menurunkan kecerdasan anak, bentuk wajah tidak sempurna. Bagi wanita tidak hamil, konsumsi alkohol berlebihan bisa memicu kanker payudara.

Jangan Konsumsi Alkohol Sebelum Tidur

Berita Lainnya  Enam Tips Membuat Taman Sederhana Depan Rumah

Konsumsi alkohol sebelum tidur akan menyebabkan kegelisahan pada tidur Anda. Tubuh seharusnya diberikan waktu pada malam hari untuk memetabolisme tubuh. Jika Anda minum alkohol, maka tubuh tidak akan bisa memprosesnya secara efektif. Ini dapat berakibat pada gangguan tidur Anda. Saat Anda tidur dapat membuat dengkuran keras. Tanpa Anda sadari dengkuran itu adalah gangguan dalam tidur Anda. Keesokan harinya Anda akan kekurangan daya konsentrasi dan rasa kantuk yang berlebihan.

Vitamin B Pada Bir

Bir merupakan salah satu minuman beralkohol. Ternyata dalam kandungan bir terdapat Vitamin B yaitu thiamin dan riboplavin. Bukan hanya itu, bir juga memiliki kandungan magnesium dan kalsium tinggi. Bir hitam memiliki manfaat yang lebih baik karena terdapat zat besi tinggi dan membantu menyalurkan oksigen ke seluruh tubuh dengan baik.

Berita Lainnya  Tujuh Jenis Protein Dan Fungsinya Bagi Tubuh

Perilaku Seks Tidak Terkendali

Saat seseorang mengonsumsi minuman beralkohol secara berlebih akan menimbulkan rendahnya kesadaran. Sebab minuman alkohol dapat menurunkan kinerja otak Anda. Ini menimbulkan kerentanan pada perilaku yang tidak terkendali. Salah satu perilaku tersebut adalah nafsu seksual yang tinggi. Anda mungkin dapat melakukan apa saja diluar kendali Anda, bahkan Anda tidak sadar bahwa saat Anda melakukan seks tanpa disadari terdapat virus HIV yang tertular. Jadi berhati-hatilah.

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler