Peristiwa
Ditabrak Mobil Saat Hindari Kendaraan, Seorang Pengendara Terjun ke Jurang




Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kecelakaan lalu lintas terjadi di depan SPBU Patuk, tepatnya di Padukuhan Patuk, Kalurahan Patuk, Kapanewon Patuk, Sabtu (18/09/2021). Akibatnya seorang pengendara sepeda motor harus dilarikan ke rumah sakit karena patah tulang karena sempat terjun ke jurang se dalam empat meter.
Kanit Lantas Polsek Patuk, Iptu Kusnan menerangkan, peristiwa ini bermula saat Ida Farida (40) warga Kepuhsari 005/002, Katongan, Nglipar mengendarai sepeda motor Honda Vario bernomor polisi AB 4802 IA mengendarai sepeda motornya dari arah Wonosari sekitar pukul 18.25 WIB. Ia mengendarai sepeda motor dengan kecepatan sedang.
“Ia mengurangi kecepatannya bermaksud hendak menghindari kendaraan yang hendak menyebrang masuk ke pom bensin melalui sisi kiri,” kata Kusnan, Minggu (19/09/2021).
Kusnan menambahkan, dari belakang, melintas Bambang Setiyono (58), warga Kalitirto, Berbah Sleman mengemudikan kendaraan roda empat berjenis Honda Brio dengan nomor polisi AB 1197 RU. Karena jarak yang sangat dekat, mobil tersebut kemudian menabrak pemotor.
“Pengendara sepeda motor tersebut kemudian oleng ke kiri, sempat menabrak pembatas jalan,” ujar Kusnan.




Tak hanya itu, Ida sempat terjatuh dan masuk ke jurang sedalam empat meter. Beruntung ia masih sadarkan diri, namun sekujur tubuhnya dipenuhi luka lecet.
“Korban kemudian kami bawa ke rumah sakit, mengalami patah kaki kiri,” jelasnya.
Atas kejadian ini, Kusnan mengimbau, para pengguna jalan raya selalu menaati tata tertib dalam berlalu lintas. Ia juga meminta pengguna jalan selalu berkosentrasi saat mengemudikan kendaraan.
“Apalagi jika jalan dalam kondisi padat, harus lebih sabar dan berhati-hati,” tandasnya.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Sosial2 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Info Ringan3 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi