Connect with us

event

Dukung Pola Hidup Masyarakat Sehat, Unisa Yogyakarta Luncurkan Segara

Diterbitkan

pada

BDG

 

Jogja, (pidjar.com) – Guna mendukung pola hidup masyarakat yang sehat khususnya di lingkungan kampus, Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta meluncurkan Senam Bugar Aisyiyah (Segara), di halaman depan Gedung Siti Bariyah Unisa Yogyakarta, Sabtu (11/1/2025).

Ketua Umum PP Aisyiyah, Salmah Orbaniyah mengatakan, peluncuran program Segara ini sejalan dengan program pemerintah yang dalam hal ini dicanangkan oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, yang meluncurkan senam anak-anak dan tujuh kebiasaan Anak Indonesia.

“Segara ini tidak lepas dari ajaran Agama Islam yang menganjurkan agar seimbang dalam fisik, mental dan spiritual. Jika ketiganya sehat, ditambah satu lagi sosial, Insya Allah para pimpinan Aisyiyah bisa menjalankan aktivitas dengan lincah dengan senang, dengan baik,” ujarnya.

Salmah menjelaskan, senam ini juga merupakan olahraga yang dianjurkan oleh seluruh warga Aisyiyah untuk mendukung tujuh kebiasaan Mendikdasmen, di samping untuk meningkatkan kebugaran dan kesehatan masyarakat.

“Di Aisyiyah itu kalau bekerja menjadi senang, seperti rekreasi. Kalau kita bekerja terus tanpa diiringi senang, tanpa diiringi kegiatan-kegiatan hobi yang lain itu akan menjadi tegang, padahal pekerjaan di Aisyiyah itu sudah sangat berat, sehingga hal-hal yanh seperti ini menjadi utama di Aisyiyah,” ungkapnya.

Berita Lainnya  Kebut Proses Pembangunan Kampus UNY, Pemkab Minta Pelajar Gunungkidul Diutamakan

Salmah mengungkapkan, ke depannya nanti senam ini akan disosialisasikan ke sekolah-sekolah, terutama Paud yang ada di lingkungan Muhammadiyah. Karenanya, ia menggandeng Majelis Paud Dikdas untuk memasyarakatkan senam tersebut.

“Jadi kalau ada program seperti ini kita kerja sama dengan Majelis Paud Dikdas untuk meluncurkan senam tersebut untuk kemudian diimplementasikan kepada guru dan murid. Itu pasti. Ini sudah yang ke dua atau tiga kalinya senam ini. Backsoundnya kebiasaan itu bagus sekali, untuk membangun karakter,” jelasnya.

Rektor Unisa Yogyakarta, Warsiti menambahkan, peluncuran Segara bersamaan dengan program Sport and Art Every Week (SAE) Unisa Yogyakarta yang menggabungkan semangat olahraga, seni, dan harmoni. Kegiatan SAE rutin dilakukan dua minggu sekali.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar wadah untuk menjaga kesehatan fisik, tetapi juga ruang untuk mempererat komunikasi internal, memperkokoh rasa kekeluargaan, dan menguatkan kebersamaan diantara kita,” ungkapnya.

Berita Lainnya  GTT Tuntut Pemkab Terbitkan SK Bupati Sesuai Janji

Warsiti menyebut, peluncuran Segara ini sejalan dengan peluncuran Bulan K3 (Keselamatan Kesehatan Kerja) di Unisa Yogyakarta. Peluncuran Bulan K3 ini sebagai bentuk komitmen pihaknya untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat, aman dan produktif.
Kegiatan bulan K3 meliputi lomba poster, videografi, menulis kampanye K3, lomba membawa bekal makan siang menu sehat, launching senam K3 dan pemeriksaan kesehatan.

“Kegiatan Bulan K3 meliputi lomba poster, videografi, menulis kampanye K3, lomba membawa bekal makan siang menu sehat, launching senam K3 dan pemeriksaan kesehatan,” jelasnya.

Warsiti menjelaskan, pada kesempatan tersebut juga diluncurkan sport center yang dirancang untuk mendukung kebutuhan aktivitas fisik dan kebugaran sivitas akademika. Selain itu juga dilaksanakan pemeriksaan kesehatan fisioterapi dan konsultasi dokter gratis, donor darah dan sarapan bersama.

Berita Lainnya  Gara-gara Zonasi, Mimpi Anak Pedagang Untuk Sekolah di SMK Negeri 1 Wonosari Pupus

“Inisiatif ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi dan menciptakan suasana kerja yang lebih positif di kampus. Program ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik dalam menjaga keseimbangan antara fisik, mental, dan sosial kita sebagai individu yang berkontribusi bagi kemajuan Unisa Yogyakarta,” pungkas Warsiti. (Ken).

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis3 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis4 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler