Connect with us

Peristiwa

Eksekusi Rumah di Baleharjo Dikawal Ketat Puluhan Aparat

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sebuah rumah di Padukuhan Rejosari, Kalurahan Baleharjo, Kapanewon Wonosari dieksekusi lantaran gagal membayar hutang. Rumah tersebut sebelumnya dijadikan sebagai agunan pinjaman di salah satu bank. Proses eksekusi yang berlangsung pada Senin (13/06/2022) tersebut dikawal ketat oleh puluhan petugas dari kepolisian dan TNI.

Panitera Pengadilan Negeri Wonosari, Saidul Amni, menyampaikan, eksekusi pengosongan rumah yang dilaksanakan oleh pihaknya ini berjalan dengan lancar. Tak ada insiden yang terjadi dalam proses eksekusi tersebut. Ia menjelaskan, eksekusi pengosongan sendiri lantaran objek hak tanggungan yang sudah dilelang dan tinggal menyerahkan ke pemenang lelang.

“Kita akan menyerahkan ke pemenang lelang, objek ini sendiri lelangnya memang sudah cukup lama berlangsung di tahun 2019. Tapi baru sekarang ini bisa kita laksanakan penyerahannya untuk kepastian hukum,” ucapnya, Senin siang.

Ia menambahkan, pihaknya melakukan eksekusi pengosongan sesuai dengan perintah dalam ketetapan Nomor 4/Pdt.Eks/22/PN Wno tertanggal 03 Juni 2022. Sebelumnya, pihaknya telah melakukan upaya mediasi terhadap pemohon sebanyak tiga kali. Namun dari hasil mediasi tersebut, tidak ditemukan kesepakatan untuk menyerahkan secara sukarela.

Berita Lainnya  Saat Anggota Geng Klithih Menangis di Lapas Anak Gunungkidul

“Pada awalnya pada pertama itu termohon tidak hadir, kedua dan ketiga termohon hadir tapi tidak ada kesepakatan untuk menyerahkan secara suka rela, makanya kita lakukan eksekusi pengosongan,” imbuh Saidul.

Eksekusi pengosongan yang pihaknya lakukan ialah dengan membuka semua pintu dan mengganti kuncinya yang kemudian diserahkan kepada pemohon. Selain itu, pihaknya juga mengeluarkan barang-barang yang kemungkinan sudah tidak terpakai oleh termohon.

“Untuk jumlah hutangnya lebih kurang Rp. 551 juta dan luas lahan beserta rumah yang dieksekusi seluas 253 meter persegi,” jelasnya.

“Prinsipnya kita kosongkan, rumah ini kita kosongkan. Pemilik awalnya Asisi Hafid Herawanta dan pemenang lelang itu Etik Retnaningsih,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler