Info Ringan
Enam Cara Mendetox Kulit






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Bukan hanya tubuh yang perlu detox, kulit wajah pun memerlukan langkah ini agar lebih sehat. Di sini ada enam cara detox kulit yang perlu kamu lakukan secara rutin di rumah. Simak yuk!
Rutin Melakukan Facial
Padatnya aktivitas membuat kulit kita menjadi sering terpapar polusi dan debu dari lingkungan bahkan kandungan berbahaya dari kosmetik. Nah, cara membersihkan wajah yang dilakukan sehari-hari nggak bisa membersihkan semua kotoran di atas dengan maksimal. Rutin melakukan facial dapat menyingkirkan pori-pori tersumbat dan komedo lebih efektif.
Wajib Membersihkan Wajah 2 Kali Sehari
Membersihkan wajah tentu sudah menjadi rutinitas wajib setiap hari, tapi sering dilupakan. Perlu diingat, apapun rutinitas kecantikanmu, detox kulit wajah mencakup mencuci wajah setiap pagi dan malam. Pilihlah pula pembersih wajah yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu.







Sesekali SteamWajah
Melakukan steam wajah membuat pori-pori wajah terbuak dan membiarkan produk lebih mudah menyerap ke dalam kulit. Kamu bisa melakukan steam dengan menggunakan sebuah handuk yang telah direndam dalam air hangat dan menempelkannya ke wajah.
Rajin Menggunakan Mud Mask
Mud mask dapat menyingkirkan kotoran di lapisan kulit luar lebih maksimal. Namun, perlu diingat masker ini biasanya membuat kulit terasa lebih kering. Karenanya, setelah selesai menggunakan masker harus cepat melembapkan kulit dengan baik.
Melindungi Dan Menghidrasi Kulit Dengan Tepat
Berkaitan dengan poin di atas, untuk menghidrasi wajah secara tepat perlu menggunakan serum dan pelembap. Kamu juga bisa menggunakan face oil di malam hari agar kulit lembih lembap dan halus.
Minum Banyak Air
Nggak bisa dikompromi lagi, tubuh yang terhidrasi dengan baik membuat tekstur kuli juga menjadi lebih lembap. Sebaiknya hindari pula minuman yang mengandung gula dan kafein tinggi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh