Info Ringan
Lima Makanan Baik Untuk Ginjal yang Sehat






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Organ ginjal memiliki peran yang sangat penting bagi kesehatan, terutama untuk menyaring sisa metabolisme tubuh serta kelebihan cairan dari darah, dan mengeluarkannya lewat urine. Mengonsumsi berbagai jenis makanan yang baik untuk ginjal dapat menjaga organ ini tetap sehat dan berfungsi optimal. Bila fungsi ginjal terganggu, sisa metabolisme tubuh dan kelebihan cairan dari darah akan menumpuk di dalam tubuh dan menyebabkan berbagai penyakit. Oleh karena itu, kesehatan ginjal harus benar-benar dijaga. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik untuk ginjal. Mengonsumsi makanan yang tepat merupakan langkah penting untuk menjaga kesehatan ginjal. Makanan dengan kandungan garam, kalium, fosfor, dan kolesterol yang berlebihan akan membebani ginjal karena cukup sulit disaring, sehingga ginjal perlu bekerja lebih keras. Beberapa makanan berikut ini memiliki kandungan yang baik untuk ginjal, sehingga dapat membantu menjaga kesehatan ginjal:
Apel
Apel termasuk buah rendah kandungan kalium yang ramah untuk ginjal. Apel juga mengandung serat yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan glukosa darah. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, Anda disarankan mengonsumsi apel dengan kulitnya yang telah dicuci bersih. Bila ingin divariasikan dengan buah rendah kalium lain, Anda dapat mencoba buah nanas, anggur, strawberry, dan blueberry.
Bawang
Untuk membatasi asupan garam dalam menu makan, Anda bisa menggunakan bawang sebagai pengganti bumbu tersebut. Bawang dapat membuat sajian tetap terasa lezat sekaligus sehat. Cobalah gunakan bawang putih dan bawang bombay sebagai bumbu dalam masakan, karena keduanya rendah kalium dan fosfor. Caranya, tumis bawang bersama bahan makanan yang ingin dimasak.







Ikan
Konsumsi ikan juga baik untuk menjaga ginjal tetap sehat, terutama ikan yang kaya akan asam lemak omega-3, seperti ikan salmon, makerel, sarden, kakap, dan tuna. Asam lemak omega-3 adalah nutrisi penting untuk berbagai fungsi tubuh, termasuk fungsi ginjal. Jenis-jenis ikan di atas juga baik dikonsumsi oleh penderita gangguan ginjal. Bila tidak suka ikan, suplemen minyak ikan atau kacang-kacangan, seperti kenari, juga kaya kandungan asam lemak omega-3 yang baik untuk ginjal.
Kol, bunga kol, paprika, dan lobak
Sayur-sayuran ini memiliki kadar kalium yang rendah, serta mengandung vitamin C dan antioksidan lain yang baik untuk kesehatan ginjal, terutama dalam menangkal dampak buruk dari radikal bebas.
Putih telur
Putih telur merupakan sumber protein yang rendah kandungan fosfor, sehingga baik untuk ginjal. Namun, batasi konsumsi kuning telur, karena bagian ini mengandung banyak fosfor. Selain mengonsumsi makanan yang baik untuk ginjal, Anda juga disarankan untuk minum air putih sekitar 8 gelas per hari, tidak berlebihan minum vitamin atau suplemen herbal, membatasi asupan kafein, serta menghindari minuman beralkohol dan makanan atau minuman yang mengandung banyak bahan kimia, seperti pewarna, perasa, dan pengawet
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib