Peristiwa
Rawan Kebakaran, Lahan Perhutani Kembali Hangus






Purwosari,(Pidjar.com)–Musim kemarau seperti ini, sejumlah lahan kosong menjadi rawan kebakaran. Seperti halnya di Alas Pucang Anom di Jalan Purwosari-Panggang, tepatnya di Desa Giripurwo, Kecamatan Purwosari. Lahan milik Perhutani disebut-sebut menjadi kawasan langganan kebakaran.
Kapolsek Purwosari, AKP Budi Kustanto melalui anggota humas, Brigadir Chrismawan Adi Nugroho mengatakan di musim kemarau tahun 2018 ini, telah terjadi kebakaran di lahan milik pemerintah sebanyak 3 kali kejadian. Petugas pun secara sigap melakukan langkah antisipasi agar api tidak merembet dan membahayakan warga.
“Beberapa puluh meter lahan terbakar. Diperkirakan akibat tiupan angin kencang yang mempengaruhi kobaran api,” kata Brigadir Chrismawan.
Lebih lanjut, sekitar pukul 10.45 WIB petugas piket mendapat laporan dari warga sekitar jika lahan milik Perhutani terbakar. Petugas kepolisian kemudian bergegas menuju lokasi kejadian yang dapat membahayakan warga sekitar. Saat sampai di lokasi, petugas menemukan api sudah membesar dan merembet ke petak lahan lainnya.







Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran di lahan tersebut. Petugas masih terus mendalami penyebab kejadian. Diduga kebakaran di lahan tersebut tidak lepas dari ulah manusia yang tidak bertanggungjawab seperti membuang puntung rokok sembarangan atau membakar sampah tanpa ditunggui.
“Sekitar dua jam anggota berjibaku dengan api. Pemadaman hanya menggunakan alat seadanya. Dikarenakan jauh dari sumber air,” tambah Chrismawan.
Meski jauh dari perumahan warga namun kesigapan perlu dilakukan agar tidak meluas dan membahayakan warga yang melintas di sekitar lokasi. Mengingat di sekitar lokasi sering dilewati oleh mereka yang hendak ke ladang dan areal pertanian.
“Lalu warga kami himbau untuk hati-hati,” pungkasnya. (Arista)
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter