Pemerintahan
Usai Undur Diri Karena Perselingkuhan, Paliyo Ikut Daftar PAW Lurah Rejosari






Semin,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemerintah Kalurahan Rejosari dan Badan Permusyawaratan Kalurahan (BPKal) tengah mempersiapkan penyelenggaraan proses pemilihan Pergantian Antar Waktu (PAW) Lurah. Tahapan sosialisasi dan pendaftaran telah dilakukan, dijadwalkan untuk pemilihan akan dilakukan pada 20 Mei 2021 mendatang.
Panewu Semin, Witanto mengatakan sejumlah tahapan telah dilakukan oleh panitia PAW Lurah Rejosari. Sampai batas waktu pendaftaran ada 4 calon yang menyerahkan berkas.
“Proses sudah semua tinggal pelaksanaan pada 20 Mei mendatang,” kata Witanto, Kamis (06/05/2021).
Salah satu calon yang mendaftarkan diri adalah Paliyo, mantan Lurah Rejosari yang beberapa waktu lalu dituntut mundur oleh warganya karena skandal perselingkuhan. Dalam pelaksanaannya nanti akan mengacu pada peraturan daerah dan peraturan bupati yang berlaku.
“Iya beliau menjadi salah satu pendaftar calon peserta PAW Lurah,” jelas dia.







Selain Kalurahan Rejosari yang akan menyelenggarakan proses PAW Lurah adalah Kalurahan Tegalrejo, Kapanewon Gedangsari. Adapun dari pihak panitia saat ini baru selesai melakukan penyusunan jadwal dan terkait anggaran yang dibutuhkan.
“Tanggal 1 sampai 7 Juni akan kami lalukan proses sosialisasi kepada masyarakat,” ujar Panewu Gedangsari, Martono Imam.
Kemudian untuk pendaftaran bakal calon Luran Antar Waktu akan dibuka mulai 8 sampai 15 Juni 2021 dan nantinya setelah seleksi berkas baru diumumkan serta proses pemilihan.
Menurut Martono secara teknis pemilihan akan dilakukan Musyawarah Kalurahan terlebih dahulu. Adapun yang memiliki hak adalah perwakilan setiap padukuhan dan Bamuskal.
“Penentuan perwakilan dari Padukuhan diserahkan kepada masing-masing Padukuhan pada H-1. Sehingga calon tidak ada kesempatan curang seperti money politik dan lainnya,” imbuh dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks