Peristiwa
Perut Kram Saat Bermain Air, Wisatawan Cilik Nyaris Tenggelam di Laut






Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Suasana panik terjadi di perairan Pantai Sepanjang pada Minggu (15/04/2018) siang. Pasalnya seorang wisatawan cilik nyaris tenggelam di hadapan orang tuanya usai terjatuh akibat kram pada perut dan sesak nafas.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.45 WIB. Bermula ketika Sega Mubarok (9) warga Mayangan RT 14 RW 04 Trihango, Gamping, Kabupaten Sleman sedang bermain air bersama kedua orang tuanya di perairan Pantai Sepanjang.
Seperti yang dilakukan banyak wisatawan pada umumnya, suasana pantai yang indah dan ombak yang bersahabat membuat mereka lengah dan betah berlama-lama bermain di dalam air. Namun hal itu ternyata berdampak buruk bagi Sega.
Secara tiba-tiba, dirinya langsung ambruk begitu saja di perairan pantai. Tentu saja hal itu membuat panik kedua orang tuanya yang berada didekatnya. Beruntung pula, pada saat bersamaan, petugas SAR yang selalu jeli melihat suasana dan keadaan pantai langsung melakukan penyelamatan.
“Korban berhasil diselamatkan petugas. Beruntung saat itu tidak ada ombak besar yang datang ketika korban jatuh,” kata Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II, Surisdiyanto.







Suasana pun menjadi semakin panik tatkala Sega mengalami sesak nafas. Kedua orang tua Sega yang semakin panik membuat petugas SAR mengambil langkah sigap dengan membawa korban menuju dokter terdekat untuk perawatan lebih lanjut.
“Korban dibawa ke klinik di Kemadang untuk perawatan lanjutan,” imbuh Suris.
Atas kejadian tersebut petugas SAR tak bosan-bosan memberikan himbauan kepada wisatawan agar selalu berhati-hati. Jika kondisi badan sedang tidak fit dihimbau untuk tidak bermain air terlebih dahulu.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar