Connect with us

Peristiwa

Petugas Medis Positif Corona, Sejumlah Layanan UPT Puskesmas Playen I Ditutup

Diterbitkan

pada

BDG

Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sejumlah pelayanan di UPT Puskesmas Playen I terpaksa ditutup mulai Selasa (27/04/2021) hari ini. Penutupan sejumlah layanan ini dilakukan setelah seorang perawat yang berjaga malam dengan status Tenaga Harian Lepas dinyatakan positif corona.

Kepala UPT Puskesmas Playen I, Yolanda Barahama mengatakan, adapun perawat tersebut saat ini dalam kondisi sehat dan sedang melaksanakan isolasi mandiri. Ia sendiri ditracing Dinas Kesehatan kemudian dinyatakan positif setelah saudaranya positif.

“Kami mengantisipasi saja, sampai semua perawat dan dokter yang berkontak langsung kami rapid antigen kemarin,” papar Yolanda, Selasa siang.

Yolanda memambahkan, dari 22 perawat dan dokter yang dirapid antigen semuanya dinyatakan non reaktif. Namun demikian, untuk memastikan kondisi para petugas medis di UPT Puskesmas Playen I, 22 tenaga medis tersebut rencananya Rabu besok akan diswab.

Berita Lainnya  Kram Perut, Wisatawan Wanita Pingsan di Pantai Baron

“Jadi penutupan berapa lamanya belum pasti ya karena kami tetap menunggu hasil swab keluar,” paparnya.

Dikatakan Yolanda, adapun pelayanan yang ditutup sementara antara lain Unit Gawat Darurat, Vaksinasi, rawat inap dan puskesmas pembantu. Puskesmas pembantu sendiri terpaksa ditutup lantaran petugas medis ditarik untuk membantu pelayanan di UPT Puskesmas Playen I.

“Karena pelayanan umum kami tetap buka, dengan standar prokes ketat,” jelas Yolanda.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty menjelaskan, para petugas medis yang melakukan kontak langsung saat ini masih menjalankan isolasi mandiri. Adapun isolasi mandiri rencananya akan dilaksanakan hingga hasil swab keluar.

“Untuk pelayanan vaksinasi sementara kami alih lokasikan, adapun jadwal sendiri secara otomatis akan diberitahukan melalui pesan singkat di nomor handphone peserta vaksinasi,” tandasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler