Connect with us

bisnis

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, KAI Daop 6 Yogyakarta Siapkan 6 KA Tambahan

Diterbitkan

pada

BDG

 

Jogja, ( pidjar. com) – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta menyiapkan 6 KA tambahan keberangkatan dari Stasiun Solo Balapan, Klaten, Yogyakarta, Lempuyangan, dan Wates dalam rangka libur panjang Isra’ Mi’raj dan Imlek 2025.

Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro mengatakan, adapun kereta api tambahan untuk keberangkatan pada 23-29 Januari yakni KA 7003B Tambahan YK GMR relasi Yogyakarta-Gambir, dengan jadwal berangkat pukul 18.20 WIB dan datang pukul 02.10 WIB.

“Kemudian ada KA 7015B Tambahan SLO GMR relasi Solo Balapan-Gambir dengan keberangkatan pukul 21.50 WIB dan kedatangan pukul 06.48 WIB. Selanjutnya juga ada KA 7023C Tambahan SLO BD relasi Solo Balapan-Bandung jadwal keberangkatan pukul 20.40 WIB dan datang pukul 05.05 WIB,” tandasnya.

Berita Lainnya  Pelaku UMKM Belum Maksimal Pasarkan Produknya di Pusat Perbelanjaan

Kris menjelaskan, sedangkan untuk keberangkatan pada 23-30 Januari 2025 hanya ada satu kereta tambahan yang beroperasi. Jadwal tersebut juga sama dengan keberangkatan pada 24-30 Januari 2025.

“Ada KA 10907 Tambahan LPN PSE relasi Lempuyangan-Pasarsenen yang berangkat pukul 06.00 WIB dan datang pukul 13.55 WIB. Sementara untuk jadwal 24 sampai 30 Januari ada KA 7001B Tambahan YK GMR relasi Yogyakarta-Gambir dengan keberangkatan pukul 05.50 WIB dan datang pukul 13.17 WIB,” jelasnya.

Untuk kereta tambahan keberangkatan 25, 26, 29 dan 30 Januari 2025 diberangkatkan KA 7021D Tambahan SLO BD relasi Solo Balapan-Bandung yang diberangkatkan pukul 09.10 WIB dan datang pukul 19.03 WIB.

Berita Lainnya  Terintegrasi dengan Baik, Daop 6 Yogyakarta Dukung Mobilitas Ramah Lingkungan dan Inklusif, 

Kris menambahkan, dengan pertumbuhan penumpang yang terus meningkat, KAI Daop 6 Yogyakarta berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan, serta beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat akan transportasi yang aman dan nyaman.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada para pengguna jasa kereta api yang telah memilih untuk menggunakan moda transportasi kami selama libur panjang ini. Kami berharap, peningkatan volume penumpang ini dapat terus berlangsung dengan lancar dan aman, serta memberikan pengalaman perjalanan yang menyenangkan bagi seluruh penumpang,” ujar Krisbiyantoro.

(Ken).

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler