Peristiwa
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga






Semanu,(pidjar.com)– Seorang pria yang diketahui bernama Wardi (50) warga Kwangen Kidul, Kalurahan Pacarejo, Kapanewon Semanu, Gunungkidul ditemukan meninggal dan mengapung di telaga Tanjung yang berada di Kwangen Kidul, Kamis (30/01/2025).
Kapolsek Semanu, AKP Pudjijono mengatakan, jasad Wardi ditemukan pertama kali oleh beberapa anak-anak yang hendak memancing di telaga tersebut. Saat itu, sekitar pukul 10.00 WIB beberapa anak berjalan menuju ke telaga Tanjung, dari kejauhan mereka melihat benda yang mengapung. Mereka lantas mendekatinya dan ternyata benda mengapung tersebut adalah orang.
Anak-anak ini kemudian berteriak meminta tolong. Tak berselang lama 2 warga datang untuk memastikan apa yang terjadi, melihat ada sosok orang mengapung mereka kemudian berusaha mengevakuasinya ke tepi telaga.
Barulah diketahui bahwa yang mengapung itu adalah Wardi. Tubuh yang sudah membiru tersebut kemudian dibawa ke klinik terdekat untuk dipastikan kondisinya.
“Jadi korban ini sekitar pukul 07.00 WIB hendak memancing di Telaga Tanjung dan sekitar pukul 10.00 WIB ditemukan mengapung dalam kondisi meninggal dunia,” kata AKP Pudjijono.







Dari hasil pemeriksaan petugas medis dan pihak kepolisian tidak ditemukan adanga tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Yang bersangkutan meninggal karena tenggelam di air selama beberapa waktu.
“Dimungkinkan saat memancing itu korban terpeleset dan jatuh ke telaga dan tidak bisa menyelamatkan diri,” pungkasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter