Peristiwa
Anggota Polisi Yang Hilang di Tebing Grendan Belum Ditemukan, Area Pencarian Diperluas






Girisubo, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Upaya pencarian seorang pemancing yang jatuh terpeleset di Tebing Grendan, Kalurahan Jepitu, Kapanewon Girisubo, masih terus dilakukan oleh tim gabungan. Pada hari pertama pencarian, korban yang merupakan anggota Polri tersebut belum berhasil ditemukan. Petugas sendiri terus melanjutkan pencarian dengan memperluas wilayah penyisiran baik dari darat maupun laut.
Koordinator SAR Satlinmas Wilayah I Gunungkidul, Sunu Handoko Bayu Segara, melaporkan bahwa pada pencarian hari pertama terhadap Anggit Kriswahyudi (33) warga Kapanewon Wates, Kulonprogo, yang sebelumnya jatuh terpeleset ke laut Tebing Grendan belum berhasil ditemukan. Pada Minggu (03/10/2021) setelah menerima laporan, pihaknya menerjunkan personel gabungan untuk melakukan pencarian. Penyisiran sendiri dilakukan pada jalur darat dan laut di sekitar lokasi kejadian.
”Pukul 06.15 WIB tim laut mulai melakukan pencarian di sekitar tempat kejadian, setelah sekitar 2 jam pencarian masih nihil,” jelas Sunu, Senin (04/10/2021) pagi.
Sunu menambahkan, usai mengisi BBM, tim laut kembali dikerahkan untuk menyisir menuju arah timur dari lokasi kejadian hingga radius 2 mil hingga ke arah tengah. Namun begitu, upaya ini lagi-lagi tak membuahkan hasil. Hingga sore hari, Anggit masih berhasil ditemukan.
“Pencarian hingga pukul 17.00 WIB kemarin, hasilnya masih nihil,” papar dia.







Selain itu, pencarian keberadaan korban juga dilakukan melalui jalur darat. Penyisiran dilakukan di sekitar tempat kejadian dan berlanjut melakukan penyisiran memantau dari atas tebing menuju ke arah timur dari lokasi kejadian.
“Hasil pencarian yang dilakukan tim darat dan tim laut masih nihil, hingga pukul 17.20 WIB semua personil ditarik ke pos pantau di Pantai Jungwok untuk briefing,” ungkap Sunu.
Lebih lanjut, Sunu menyampaikan, pencarian dilanjutkan pada Senin pagi ini. Wilayah pencarian akan diperluas baik dari tim darat maupun tim laut. Pada tim darat, Sunu mengatakan akan dibagi menjadi lima titik pencarian yaitu di tempat kejadian, Tebing Bonang, Watukebo, Tebing Ngusalan hingga Tebing Dengkeng. Dari perluasan wilayah pencarian tersebut, semua lokasi mengarah ke timur dari tempat kejadian dengan radius paling jauh 2,5 km.
“Kalau tim laut akan melakukan penyisiran dari pantai sadeng timur lokasi kejadian, penyisiran ke barat menuju tempat kejadian dengan arah condong ke tengah dan jaraknya 4 mil. Tim laut juga akan melakukan penyisiran dari pantai Nampu yang terletak di barat tempat kejadian, melakukan penyisiran ke timur dengan condong ke pinggir yang jaraknya 3 mil,” tutup Sunu.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks