Sosial
Dapat Bantuan Puluhan Juta Dari Anggota DPRD, Rasulan Bunder Bakal Dimeriahkan Bintang-bintang Ketoprak Kaliber Nasional






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Rasulan Desa Bunder yang rencananya akan dihelat pada Bulan Februari 2018 mendatang dipastikan akan berlangsung meriah. Sejumlah artis ketoprak papan atas akan didatangkan untuk memeriahkan event tahunan tersebut.
Hal ini terungkap dalam reses anggota Fraksi PDIP DPRD DIY, Nuryadi. Dalam pertemuan yang dihadiri oleh perwakilan tokoh masyarakat serta warga Desa Bunder tersebut, Nuryadi menyatakan kesanggupannya untuk menyumbang pentas seni berupa ketoprak. Tak tanggung-tanggung, seniman-seniman ketoprak kondang di DIY seperti Marwoto Kawer, Novi, Yati Pesek, Srundeng dan yang lainnya telah disiapkan untuk meramaikan rasulan Desa Bunder.
Ditemui usai acara, Nuryadi mengungkapkan bahwa hal semacam ini menjadi komitmennya dalam turut melestarikan kebudayaan Jawa. Sebagai area yang saat ini merupakan penyangga pariwisata, Desa Bunder memang memerlukan perhatian dalam hal pengembangan baik pariwisata maupun kebudayaan sehingga bisa ikut merasakan kue boomingnya pariwisata di Gunungkidul. Pihaknya sendiri telah menerima proposal dari panitia rasulan dan pada prinsipnya telah memberikan persetujuan.
“Rencananya di bulan Agustus, tapi dari panitia belum menentukan tanggal pastinya. Yang jelas sudah oke,” ucap dia, Minggu (19/02/2018) malam lalu.
Terkait dengan reses yang dilakukan tersebut menurut Nuryadi, menjadi sarana bagi dirinya untuk menyerap aspirasi dari masyarakat, baik yang merupakan keluhan maupun pembangunan. Ia menjanjikan akan membawa aspirasi tersebut ke eksekutif agar nantinya bisa dijadikan salah satu pedoman dalam penyusunan program pembangunan oleh pemerintah.







“Kita ingin mengetahui secara riil kondisi di lapangan sehingga bisa dijadikan pertimbangan kami dalam memberikan masukan ke pemerintah,” ucap dia.
Dinas Kebudayaan Gelontorkan Anggaran Ratusan Juta Untuk Biayai Rasulan
Sementara Dinas Kebudayaan Kabupaten Gunungkidul memantapkan rencana penggelontoran dana keiistimewaan (danais)) untuk mendukung perayaan rasulan di tiap-tiap desa tahun 2018 ini. Dinas pun sudah menyiapkan anggaran yang dibutuhkan sebanyak Rp 750 juta untuk 144 desa yang ada di Gunungkidul.
Sekretaris Dinas Kebudayaan Gunungkidul, Siti Isnaini mengatakan, bantuan danais tersebut dianggarkan untuk 50 kelompok panitia rasulan atau pelaku budaya. Adapun 1 kelompok terdiri dari 20 orang, sementara per orangnya didanai sebesar Rp 250 ribu dipotong pajak.
"Anggaran tersebut hanya berlaku untuk 20 orang saja per kelompok. Kalau satu kelompok lebih dari 20 orang, yang kami fasilitasi tetap hanya 20 orang saja," jelasnya, Selasa (20/02/2018).
Adapun dana sebesar Rp 750 juta tersebut akan digunakan untuk 4 paket. Diantaranya, sarasehan pelestarian adat dan tradisi untuk 60 orang, sarasehan tosan aji untuk 60 orang, penulisan buku adat nyadran, dan fasilitasi pelaku upacara adat.
Untuk pencairan dana tersebut, panitia penyelenggara diharuskan untuk membuat proposal yang dialamatkan ke Bupati diketahui desa dan camat. Dengan adanya bantuan dana untuk rasulan ini, diharapkan dapat diselenggarakan dengan meriah dan menunjang peningkatan pariwasata berbasis budaya di Gunungkidul.
“Kita harapkan kebudayaan semakin berkembang dengan adanya bantuan ini,” tutupnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah