Sosial
Dinas Paparkan Hasil Tracing Kasus Positif Corona di Semin




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul telah melakukan tracing kontak perihal adanya 1 orang laki-laki warga Kapanewon Semin yang positif covid-19. Dari tracing yang dilakukan, sementara ada 9 orang yang diduga melakukan kontak dengan pasien positif tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengatakan, pihaknya telah melakukan rapid tes terhadap 9 orang tersebut. Hasilnya, diketahui bahwa tidak ada 1 orang pun yang menunjukan hasil reaktif.
“Sudah rapid tes terhadap 9 orang itu, tidak ada yang reaktif,” ucap Dewi, Jumat (19/06/2020).
Pihaknya berharap, nantinya tidak ada penularan yang terjadi dari pasien Semin ini. Namun begitu, pihaknya masih melakukan pemantauan terhadap sejumlah orang yang melakukan kontak.
“Harapannya tidak ada penularan, semoga satu itu saja,” terang Dewi.




Ia juga memaparkan, sampai dengan saat ini tidak ada tambahan pasien positif covid-19 di Gunungkidul. Sehingga dari 50 kasus yang ada, masih ada 9 pasien yang dirawat di rumah sakit.
“Hari ini tidak ada penambahan kasus positif, semoga tidak ada lagi,” kata dia.
Namun begitu, upaya rapid tes massal di pusat perbelanjaan dan pasar masih akan terus dilakukan. Pihaknya berencana akan melakukan rapid tes massal lanjutan di supermarket Sambipitu.
“Kemarin di pasar hanya dapat 11 orang yang datang untuk mengikuti rapid tes. Untuk mereka yang tidak mau datang itu, kita serahkan kepada dinas yang mengurusi pasar nantinya mau seperti apa,” pungkas Dewi.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sleman City Hall Hadirkan Blooming Fortune dan Rangkaian Event Menarik Sambut Imlek 2025