Info Ringan
Empat Fakta Tentang Otak Manusia






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Otak manusia dengan kompleksitasnya bekerja bagaikan alat penyimpanan yang aman dalam menyimpan kenangan seseorang, kepribadian dan kesadaran seseorang juga sangat dipengaruhi otak manusia yang mampu memberikan semangat, gerak dan emosi. Otak manusia merupakan pusat komando untuk sistem saraf pusat dan juga melayani manusia dengan kemampuan fisik dan kognitif, ini merupakan beberapa saja dari peran penting otak manusia. Namun hal yang paling menakjubkan mengenai otak manusia adalah banyak fakta tidak diketahui banyak orang terkait otak yang sedang berfungsi penuh. Nah, berikut ini fakta tentang otak yang berhasil dihimpun dari sciencefirst.com!
Otak Masih Bisa Hidup Setelah Meninggal
Dalam studi yang dipublikasikan di US National Library of Medicine National Institutes of Health oleh tim dari University of Western Ontario. menemukan adanya aktivitas pada otak hingga 10 menit setelah manusia meninggal dunia. Para dokter sudah secara pasti mengungkapkan kematian pasien melalui observasi normal mulai dari ada tidaknya denyut nadi dan reaksi pupil. Tapi tes menyebutkan otak tetap bekerja, terlihat dari gelombang otak yang mirip seperti seseorang mengalami tidur nyenyak. Peneliti masih mencari tahu apa yang menjadi sebab dari aktivitas tersebut.
Warna Otak Itu Abu-Abu
Otak sebenarnya berwarna abu-abu dengan paduan warna hitam, putih dan merah. Sebab, otak terdiri dari saraf, pembuluh darah, pembuluh darah, sel, serat saraf dan segala macam neuron dan neuro-konektor yang membuatnya jadi berwarna-warni, demikian dilansir Brain Athlete.







Semakin Banyak Makan Lemak, Semakin Sehat Otak Anda
Ingat, tidak semua lemak itu jahat dan harus dihindari. Asupan lemak baik, khususnya omega-3 dan omega-6 dari ikan dan buah-buahan seperti alpukat, bekerja mengurangi peradangan pada otak sekaligus mendukung kekuatan sistem kekebalan tubuh. Bahkan, asam lemak omega-3 merupakan nutrisi utama yang membantu berjalannya fungsi otak. Komposisi otak terdiri dari lemak yang sekitar seperempatnya dihasilkan oleh DHA, asam lemak yang termasuk dalam kelompok Omega-3. DHA berperan mendukung materi abu-abu otak yang terkait dengan kecerdasan. DHA juga membentuk kepekaan neuron yang membantu menyampaikan informasi dengan cepat dan akurat.
Otak Sudah Tumbuh Sempurna di Usia 7 Tahun
Perkembangan rumit dan sulit sudah tidak diragukan lagi, otak sudah 95% dari ukuran penuhnya pada usia 7 tahun. Perkembangan ini mungkin menjawab pertanyaan mengapa energi yang masuk ke otak pada saat usia 2 tahun sudah membutuhkan energi sebesar otak orang dewasa, otak pria lebih besar daripada otak wanita. Tapi, bukan berarti bahwa ada keuntungan tertentu bagi mereka yang punya otak lebih besar. Perbedaan ini muncul malah karena perkembangan tertentu di daerah tertentu, misalnya wanita punya hippocampus yang lebih besar, yang ada kaitannya dengan bau dan ingatan, sementara pria, cenderung punya amygdala dan hypothalamus yang lebih besar.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
bisnis4 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter