Connect with us

Sosial

Empati Pada Bencana Gempa dan Tsunami Palu, SMP N 3 Wonosari Gelar Sholat Ghoib

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Gempa 7,7 Skala Richter (SR) yang diikuti gelombang tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah mendapatkan perhatian dari banyak pihak. Seeprti yang dilakukan ratusan siswa dan guru di SMP Negeri 3 Wonosari. Mereka menggelar doa bersama serta penggalangan dana untuk para korban, Senin (01/10/2018).

Kepala Sekolah SMP N 3 Wonosari, Mulyadi mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan atas dasar inisiatif para siswa serta guru yang merasa prihatin terhadap korban. Meskipun kabar bencana itu hanya dilihat di media massa namun para siswa turut ikut merasakan kepedihan para korban.

“Kegiatan ini merupakan bentuk perwujudan nawacita pendidikan. Dalam kegiatan ini perwujudan dari berbagai aspek. Mulai dari religius, gotong royong, integritas, dan juga nasionalis,” kata Mulyadi.

Ia menambahkan, meskipun kegiatan berupa sholat ghoib namun doa bersama dilakukan tidak hanya oleh siswa muslim saja. Namun juga siswa non muslim juga ikut melaksanakan doa bersama.

Berita Lainnya  Kawasan Pindul Panas Lagi, Operator Keluhkan Mahalnya Setoran ke BUMKal

“Kegiatan ini diikuti oleh 576 siswa, karena tempat tidak mecukupi sholat ghoib dibagi menjadi 2 tempat. Satu di masjid sekolah dan satunya masjid di seberang sekolah,” katanya.

Ditambahkan, usai doa berama digelar, siswa kemudian melakukan penggalangan dana. Dana yang terkumpul akan disumbangkan kepada korban bencana.

Ia berharap dengan penguatan pendidikan karakter dapat menjadi bekal bagi generasi penerus bangsa.   Bekal tersebut bangsa Indonesia dapat disegani bangsa lain.

Salah satu siswa yang mengikuti kegiatan, Afif Asyam Nurrohman mengatakan dirinya sedih dengan kondisi Masyarakat Palu dan Donggala setelah diguncang gempa dan tsunami. Ia mengatakan, Sebelumnya juga pernah melakukan penggalangan dana seperti ini yaitu saat gempa lombok beberapa waktu lalu.

Berita Lainnya  Sebanyak 20 Nelayan Ikuti Pelatihan Keselamatan Melaut Bersama Dinas Kelautan dan Perikanan

“Kami lakukan sholat ghoib untuk mendoakan korban meninggal. Kami hanya ingin bisa membantu korban gempa Palu dan Donggala,” katanya.(kelvian)

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis1 hari yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis2 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Berita Terpopuler