Connect with us

Info Ringan

Enam Manfaat Bunga Sakura Bagi Kulit Wajah

Diterbitkan

pada

BDG

jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Saat ini banyak produk skincare yang mengandung bunga sakura. Bunga sakura dikenal sebagai bunga yang memiliki kandungan antioksidan dan asam lemak tinggi yang sangat baik untuk kulit. Kemampuan bunga sakura untuk merawat kulit telah dibuktikan oleh berbagai penelitian. Berikut adalah berbagai manfaat bunga sakura untuk wajah yang bisa Anda rasakan!

Melindungi Kulit Dari Radikal Bebas

Manfaat bunga sakura untuk wajah yang pertama adalah dapat melindungi kulit dari radikal bebas. Dilansir dari laman Formula Botanica, ekstrak bunga sakura rupanya mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Bunga sakura memiliki kandungan caffeic acid yang ampuh mencegah oksidasi kulit berlebihan. Antioksidan dalam bunga sakura mampu untuk membantu mencegah munculnya noda hitam di wajah.

Berita Lainnya  Kontes dan Pameran Batu Permata Nusantara Dipenuhi Pengunjung

Menjaga Kelembutan Dan Kekenyalan Kulit

Manfaat bunga sakura yang kedua adalah menjaga kelembutan dan kekenyalan kulit. Tak hanya mengandung antioksidan yang tinggi saja, ekstrak bunga sakura juga dilengkapi dengan fatty acid atau asam lemak. Berkat kandungan ini, bunga sakura dapat membantu memicu produksi kolagen pada kulit. Kolagen berguna untuk menjaga agar kulit terasa lebih halus dan kenyal. Tidak hanya itu saja, fatty acid juga memperbaiki jaringan tisu sehingga kulit akan terasa lebih lembut. Terjaganya jumlah kolagen pada kulit juga merupakan salah satu kunci kulit yang awet muda.

Mencerahkan Wajah

Manfaat bunga sakura selanjutnya adalah dapat membantu mencerahkan kulit. Manfaat bunga sakura yang satu ini ternyata berasal dari kemampuan bunga sakura yang mampu untuk mencegah pigmentasi kulit. Bunga sakura dapat mencegah produksi melanin berlebih pada kulit yang bisa menyebabkan hiperpigmentasi.

Berita Lainnya  Resep Rolade Ayam Asam Manis

Melembapkan Kulit

Menjaga kelembapan kulit merupakan hal yang sangat penting, baik untuk pemilik kulit kering maupun kulit berminyak. Menggunakan ekstrak bunga sakura atau pun skin care dengan kandungan bunga sakura juga menjaga kulit tetap lembap. Kulit yang lembap dan terhidrasi dengan baik adalah salah satu kunci mendapatkan kulit sehat dan terhindar dari berbagi masalah kulit seperti breakout.

Mengatasi Peradangan Pada Kulit

Kulit yang sensitif akan lebih mudah mengalami iritasi dari kulit normal, tapi tentunya semua jenis kulit juga terpotensi untuk mengalami peradangan yang disebabkan oleh berbagai faktor mulai dari gigitan serangga, goresan, atau akibat infeksi bakteri. Hal ini tentunya membuat bunga sakura dapat mengatasi beberapa masalah kulit seperti iritasi dan juga jerawat.

Berita Lainnya  Tujuh Aktivitas Libur Selama di Rumah

Mengatasi Sunburn

Manfaat bunga sakura selanjutnya adalah dapat mengatasi sunburn. Paparan sinar matahari bisa menyebabkan kulit menjadi memerah dan iritasi. Ekstrak bunga sakura yang memiliki efek antiinflamasi dan juga dapat menenangkan kulit dapat membantu mengatasi sunburn.

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler