Connect with us

Sosial

Hadapi Panasnya Tahun Politik, TNI dan Polri Terus Jalin Sinegitas dan Kekompakan

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Era penuh kemesraan dalam kepemimpinan TNI serta Polri di bawah Marsekal Hadi Tjahjanto dan Jenderal Tito Karnavian memang tak bisa dipungkiri. Keduanya seringkali melakukan kegiatan bersama. Teladan ini kemudian ingin diturunkan kepada seluruh jajaran hingga ke tingkat bawah. Kapolri bersama Panglima TNI dalam berbagai kesempatan memang sering mengutarakan perintah agar para anggota selalu menjaga kekompakan dalam bertugas. Apakagi memasuki tahun politik mulai tahun 2018 ini, kinerja TNI dan Polri sangat krusial dalam meciptakan keamanan dan ketentraman di tengah panasnya suhu politik.

Menindaklanjuti perintah ini, jajaran Polres Gunungkidul bersama Kodim 0730 Gunungkidul terus menggelar jalinan koordinasi diantara pimpinan hingga ke tingkat anggota. Salah satu yang baru saja dilakukan adalah kedua institusi tersebut mengadakan kegiatan sepeda santai bersama pada Jumat (26/01/2018) pagi tadi. Meski kegiatan semacam ini sudah sering dilakukan, tapi pada kesempatan ini, suasana keakraban di antara kedua institusi tersebut terasa sangat kental.

Berita Lainnya  Sultan Akui Masih Sulit Atasi Masalah Kekeringan di Gunungkidul

“Tidak ada salahnya kekompakan yang ada kita terus bina,” ucap Taufik sembari tersenyum.

Dalam kegiatan bertajuk Go West itu mengambil rute start dari Makodim 0730 Gunungkidul dan finish di kawasan obyek wisata Goa Pindul tersebut, hadir Kapolres Gunungkidul AKBP Ahmad Fuady, Kepala BRI Wonosari Bowo Praktikto, Wakapolres Kompol Verena serta seluruh perwira di jajaran Kodim 0730 Gunungkidul dan Polres Gunungkidul.

Usai menempuh rute yang cukup jauh dengan medan yang sedikit menantang, para peserta kemudian diajak untuk menyusuri Goa Tanding yang ada di kawasan Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo.

“Sekaligus ini juga refreshing bagi anggota di akhir pekan agar nanti bisa lebih segar saat menjalankan tugas,” ujar Taufik.

Berita Lainnya  Bukit Bekas Tambang Sebaiknya Dimanfaatkan, Ini Penjelasan Tim Advokasi Karst Gunungkidul

Taufik berharap nantinya kegiatan semacam ini bisa terus diagendakan. Kekompakan maupun sinergitas Polri dan TNI harus terus dibina demi optimalisasi pelayanan kepada masyarakat. Dengan tugas dan wewenangnya, TNI dan Polri tidak bisa dipungkiri merupakan ujung tombak pelayanan dalam menjamin kemanan dan kenyamanan masyarakat.

“Saya bersama bapak Kapolres sudah berkomitmen untuk terus menjaga kekompakan ini dalam menjalankan tugas ke depannya. Saya berharap hal ini juga bisa dijaga oleh anggota di lapangan,” lanjut dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler