Pendidikan
Jalin Kerjasama Dengan SMKN 1 Wonosari, UNY di Gunungkidul Buka Pendaftaran Mulai Mei Mendatang






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Gedung megah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) di Padukuhan Kepuh, Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu akan segera dibangun mulai pertengahan Februari 2020 mendatang. Sebelumnya, gedung perkuliahan ini direncanakan dibangun pada Januari ini. Gedung perkuliahan ini akan dikebut dalam pembangunannya sehingga paling tidak pada Agustus mendatang, prosesnya sudah selesai dan di bulan September sudah mulai operasional untuk kegiatan perkuliahan.
Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, Sutrisna Wibowo mengungkapkan, peletakan batu pertama akan dilakukan pada Februari 2020 mendatang. Kemudian pada bulan Mei proses pendaftaran pun sudah dapat dilakukan kerjasama dengan SMK Negeri 1 Wonosari untuk proses seleksinya. Untuk bangunan sendiri nantinya akan ada 1 bangunan inti yang nantinya digunakan untuk proses perkuliahan.
Gedung dengan 4 lantai itu, masterplannya sudah jadi dan akan segera dilakukan proses lelang untuk penggarapannya. Untuk fasilitas yang disediakan sendiri ada beragam, mulai dari gedung utama, parkiran, Masjid hingga ruang terbuka hijau.
“Ada 4 lantai yang akan dibangun. Yakni lantai pertama untuk perkuliahan, lantai kedua ruang dosen, ketiga untuk auditorium dan kegiatan lainnya, kemudian lantai 4 untuk kegiatan kuliah juga,” terang Sutrisna, Selasa (21/01/2020).
Untuk pembangunan sendiri, pada tahap pertama akan menggunakan anggaran 19 miliar rupiah. Dana tersebut 17 miliar rupiah untuk pembangunan fisik kemudian 2 miliar untuk keperluan lain yang menunjang pembangunan fisik. Untuk gedung tahap pertama dibangun di atas lahan seluas 4,8 hektare.







Estimasi anggaran sampai selesainya pembangunan pada tahap akhir diperkirakan mencapai sekitar 500 miliar hingga gedung ini berdiri megah.
Disinggung mengenai RTRW Gunungkidul, setiap pembangunan gedung hanya dianjurkan 3 lantai mengingat konstruksi tanah yang kurang stabil, Sutrisna mengungkapkan jika pihaknya sudah mengajukan dispensasi dan menghadap ke Sekda secara langsung. Dalam pembangunan dan untuk meyakinkan jika 4 lantai akan baik-baik saja, dalam pembangunnya sendiri menggunakan teknologi canggih.
“Kita sudah sowan dan bicarakan mengenai RTRW itu, untuk ke depan pembangunannya menggunakan teknologi tinggi. Jadi kami pastikan aman dan ndak masalah, sudah ada ijin dan dispensasi,” tambahnya.
Prodi vokasi yang dibuka oleh UNY di Gunungkidul ini dengan mengedepankan prioritas. Untuk kelas yang berkaitan dengan sosial dibuka dua kelas, sedangkan yang berhubungan dengan teknik sementara dibuka 1 kelas. Untuk mahasiswa dari Gunungkidul ditegaskan Sutrisna nantinya akan diprioritaskan
“Daya tampung sendiri sekitar 500 mahasiswa lebih. 50 persen dari mahasiswa itu kami utamakan pelajar Gunungkidul,” imbuhnya.
Sementara itu, Asisten 1 Pemkab Gunungkidul, Anik Indarwati menambahkan, dengan dibukanya UNY di Gunungkidul diharapkan mampu meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM) Gunungkidul. Mengingat selama ini IPM di Gunumgkidul masih rendah dibandingkan dengan kabupaten dan kota di DIY lainnya.
“Mudah-mudahan pelajar Gunungkidul dapat lebih mudah mengakses pendidikan khususnya perguruan tinggi,” ujar dia.
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen