Info Ringan
Lima Inspirasi Menu saat Lebaran






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Di Indonesia,khususnya Jogja, masyarakatnya punya budaya untuk saling berkunjung dan bermaaf-maafan dari satu rumah ke rumah lainnya ketika hari lebaran. Di dalam momen tersebut, tentunya ada banyak pilihan makanan untuk menjamu tamu yang datang silih berganti. Menu lebaran ini tentunya dapat menjadikan ajang pamer menu lho. Apalagi jika yang datang kebanyakan tamu luar kota. Tidak ada salahnya menyajikan menu khas lebaran dari menu khas Jogja. Apa saja, cekidot!
Gulai Kambing
Harumnya bikin ngiler kan? Jangan sampai ketinggalan icip-icip gulai kambing. Jangan bosan dengan menu daging saat Lebaran, karena momen ini lah yang paling dinantikan. Sebaiknya kamu sudah mempersiapkan daging kambing dari sekarang, karena menjelang Lebaran biasanya mahal.
Sambal Goreng Ati







Saat lebaran, sepertinya kurang lengkap kalau tidak makan sambal goreng ati. Apalagi kalau dimasak dengan kentang. Rasanya sungguh endolita bambang alias enak banget! Selain ati ampela, sambal goreng ini juga bisa divariasikan dengan daging lainnya. Mantap banget kan?
Serundeng Daging
Satu yang tak bisa lepas dari menu makanan Lebaran yaitu serundeng daging. Teksturnya seperti abon sapi namun sedikit kasar. Manis dan gurih, begitulah perpaduan rasa yang diberikan oleh serundeng daging. Menu daging sapi saat Lebaran bisa jadi pilihan enak juga lho untuk disantap!
Opor
Rasanya yang hampir mirip seperti kari, nggak bisa diungkapkan lagi deh. Anda bisa menyajikan kentang, tempe, hingga tahu dalam sajian opor ini. Mayoritas opor ayam selalu disantap bersama ketupat juga, duh… makin nggak sabar Lebaran, kan, jadinya?
Ketupat
Siapa yang tidak kenal dengan ketupat? Makanan wajib saat Lebaran ini pastinya selalu dicari sejak malam takbiran. Biasanya, jika Lebaran tanpa ketupat itu kurang afdol. Jadi, pastikan ketika lebaran nanti kamu makan 1 porsi ketupat ya biar nuansa Lebaran lebih terasa.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks