Connect with us

Info Ringan

Lima Kuliner dari Olahan Tahu

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Tahu merupakan salah satu bahan makanan terpopuler, selain tempe dan telur. Bahan makanan berbahan dasar kedelai ini memiliki tekstur yang lembut, dan bagian luarnya berwarna kuning atau putih. Tahu biasanya diolah dengan cara digoreng. Namun, tahu pun juga bisa diolah dengan cara lain, dan bisa menjadi hidangan yang lezat. Di Indonesia, ada sejumlah menu hidangan tahu yang tepopuler dan diolah dengan cara tidak biasa. Penasaran? Ini dia!

Pepes Tahu

Ini adalah olahan tahu asli Tanah Sunda. Pada olahan ini, tahu diolah dengan cara mencampurkan tahu bersama adonan bumbu. Adapun adonan bumbu pada Pepes Tahu dibuat dari bawang merah; bawang putih; cabai keriting; garam; gula; kunyit; dan merica. Setelah dicampur dengan adonan bumbu, tahu bakal diberi daun kemangi di bagian atasnya, kemudian dibungkus dengan daun pisang dan disemat dengan tusuk gigi. Lalu dikukus selama 15-20 menit.

Berita Lainnya  Enam Manfaat Mandi Pagi Bagi Kesehatan

Tahu Brintik

Tahu Brintik merupakan olahan tahu khas Bandung. Pada olahan ini, tahu dibuat dengan cara dikukus dahulu. Setelah itu, diberi bumbu dan dipotong-potong hingga beberapa bagian. Setelah dikukus dan dipotong-potong, tahu tersebut nantinya dimasukkan ke dalam kocokan telur. Biarkan tahu-tahu itu di dalam kocokan telur selama 10 menit lamanya, atau hingga telurnya meresap ke dalam tahu. Setelah meresap, gulung tahu ke dalam tepung kering dan goreng di dalam minyak goreng yang panas. Tahu ini bisa Anda  santap langsung selagi hangat. Biar makin lezat, Anda  bisa menambahkan saus atau mayones di atas olahan tahu ini.

Perkedel Tahu Kornet

Sesuai namanya, ini adalah olahan tahu yang dibentuk seperti perkedel dan diberi isian kornet di dalamnya. Dalam membuat olahan ini, tahu dan kornet bakal dihancurkan terlebih dulu hingga halus. Kedua bahan tersebut lalu dicampur dan ditambahkan sejumlah bahan lainnya. Bahan-bahan lainnya itu adalah daun bawang, bumbu halus, cabai, dan gula pasir. Setelah semuanya tercampur, tahu dan kornet yang telah menjadi adonan itu lantas dibentuk bulat khas perkedel. Barulah setelahnya diberi tambahan telur dan angciu, serta digoreng di atas wajan hingga matang. Olahan ini bisa Anda  jadikan kudapan atau teman santap nasi.

Berita Lainnya  Lebih Dekat Dengan Didi Kempot, Sang Maestro Yang Setia Dampingi Hati-hati Yang Remuk Karena Cinta

Wedang Tahu

Boleh dibilang kalau Wedang Tahu merupakan olahan tahu terunik di daftar ini. tak seperti olahan-olahan sebelumnya, olahan ini tidak dibuat dari tahu putih atau kuning. Tetapi, dari jenis tahu lain, yaitu  kembang tahu. Kembang tahu pada olahan ini bakal diolah dengan sejumlah lainnya, seperti  susu kacang kedelai, jahe, dan sebagainya. Wedang jahe memiliki cita rasa manis, hangat, dan punya cita rasa kembang tahu yang kuat. Wedang Tahu sangat cocok disantap di saat cuaca tengah dingin-dinginnya.

Tahu Gejrot  

Tahu Gejrot merupakan olahan tahu terpopuler yang berasal dari Cirebon dan sekitarnya. Tahu Gejrot dibuat dari tahu yang sudah digoreng lalu dipotong agak kecil. Kemudian, diberi kuah yang berbahan dasar cabai, bawang merah, bawang putih, dan gula. Tahu Gejrot biasanya disajikan di atas layah kecil. Untuk menyantap olahan tahu ini, Anda  harus menusukkan tahunya dengan lidi kecil. Selain di Cirebon, makanan ini juga bisa Anda  temukan di sejumlah kota besar seperti Bandung dan Jakarta.

Berita Lainnya  Tujuh Pentingnya Mengkonsumsi Keju

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata3 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler