Connect with us

Politik

Matangkan Persiapan, KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2020 tinggal menghitung hari. Berbagai persiapan untuk menunjang demokrasi masih dilakukan oleh penyelenggara pemilihan umum yaitu Komisi Pemilihan Umum (KPU), mulai dari logistik hingga persiapan pelaksanaan tahapan pencoblosan sampai dengan perekapan hasil suara.

Sabtu (21/11/2020) ini, KPU melakukan simulasi pemungutan suara yang bertujuan untuk memberikan gambaran pelaksanaan pada hari pencoblosan mendatang. Mulai dari proses awal penyemprotan TPS, penerapan protokol kesehatan dan lainnya. Bahkan juga diselenggarakan simulasi perhitungan serta pelaporan hasil pemungutan suara.

Anggota KPU Gunungkidul, Rohmad Qomarudi mengatakan, beberapa waktu lalu KPU RI mewacanakan rekapitulasi dilakukan dengan menggunakan sistem online. Hal ini nantinya juga akan diterapkan, namun sistem online Sirekap ini hanyalah sebagai alat bantu petugas saja.

Berita Lainnya  Distribusi Ratusan Kotak Suara dan Bilik Suara Rampung, Pilkades Serentak Segera Masuk Tahapan Kampanye

“Petugas juga diberikan simulasi mengenai rekapitulasi menggunakan sistem online dan manual,” ujar Qomarudin.

Ia mengatakan, hitungan dan rekap suara dilakukan tetap secara manual dan dibantu dengan sistem secara online. Dengan demikian, keterbukaan hasil perolehan suara nantinya dapat diakses lebih cepat.

“Untuk acuannya dan perhitungannya tetap secaran manual atau offline. Nanti dibantu dengan online (sirekap) ini agar lebih terbuka dan dapat diakses,” imbuhnya.

Persiapan sumber daya manusia juga perlu dilakukan agar nantinya saat pelaksanaan tidak keteteran.

“Semua TPS nanti rekapnya manual dan online ini,” jelasnya.

Pihaknya telah melakukan pemetaan daerah kuat sinyal maupun daerah blank sinyal internet. Berdasarkan pemetaan hanya segelintir TPS yang blank sinyal dan itu tidaklah menjadi sebuah kendala. Dikarenakan, untuk acuannya nanti tetap pada hasil rekapitulasi secara offline, hanya pelaporannya nanti.

“Di tengah pandemi seperti ini kita penerapan adaptasi kebiasaan baru sehingga perlu adanya simulasi yang lebih untuk mensukseskan terselenggaranya Pilkada,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler