Connect with us

Kriminal

Nyambi Jadi Bandar Togel, Buruh Bangunan Digerebek Polisi

Diterbitkan

pada

BDG

Semin,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Keputusan IS (56) warga Padukuhan Blembem, Desa Candirejo, Kecamatan Semin untuk kembali berjualan togel berujung pada penjara. Selasa (13/11/2018) lalu, pria yang berprofesi sebagai buruh bangunan tersebut digerebek oleh Unit Reskrim Polsek Semin. Bersama dengan IS, turut pula disita kertas berisi rekapan serta uang tunai hasil penjualan togel.

Kapolsek Semin AKP Haryanta melalui Kanit Reskrim Polsek Semin, Ipda Mahmed Ali Bahonar SH mengatakan, pengungkapan kasus tersebut bermula dari adanya informasi terkait maraknya perjudian jenis togel di wilayah Candirejo. Warga yang resah kemudian melaporkan hal tersebut kepada aparat kepolisian.

“Setelah kita mendapat informasi kemudian dilakukan apel dan selanjutnya anggota disebar untuk melakukan pengintaian,” kata Mahmed, Kamis (15/11/2018).

Ia menambahkan, salah satu dari anggota yang telah terjun kelapangan mendapatkan sebuah informasi penting terkait lokasi perjudian yang selama ini dimaksud masyarakat itu. Tak butuh waktu lama, petugas kemudian melakukan penyanggongan dan menggerebek lokasi tersebut.

Berita Lainnya  Perang Terhadap Pil Koplo Terus Berlanjut, Polisi Kembali Bekuk Bandar

“Rumah yang kita intai memang diduga kuat selama ini digunakan untuk transaksi penjualan togel,” terang dia.

Mahmed mengatakan, saat digerebek, IS tak lagi bisa berkelit. Pasalnya saat itu, ia tengah sibuk merekap nomor-nomor togel yang berhasil ia jual. Is hanya bisa pasrah setelah petugas membekuknya untuk dibawa ke Mapolsek Semin guna dilakukan pemeriksaan.

Menurut Mahmet, berdasarkan penelusuran polisi, IS sendiri merupakan seorang pemain lama yang telah malang melintang di dunia perjudian togel. Pelaku sendiri sempat berhenti berjualan meski pada akhirnya kemudian memutuskan untuk kembali berjualan.

“Pelaku mengaku baru 10 hari kembali berjualan togel, omset per hari mencapai 100 ribu hingga 200.000,” imbuhnya.

Dari tangan Is, pihaknya berhasil mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga kuat sebagai sarana perjudian. Diantara barang bukti yang diamankan adalah rekapan buku togel, uang tunai Rp 100 ribu dan sebuah hp nokia seri 101 yang digunakan sebagai sarana penjualan togel.

Berita Lainnya  Ditetapkan Sebagai Buronan, Perburuan Napi Wanita Yang Kabur Usai Jalani Sidang Libatkan Polisi

Dari hasil pemeriksaan nantinya diharapkan mampu memperoleh informasi terkait lokasi perjudian lainnya di wilayah Semin. Sedangkan kepada Is, pihaknya menjeratnya dengan pasal 303 KUHP tentang perjudian.

“Kita masih terus memeriksa yang bersangkutan secara intensif,” tutup dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler