Peristiwa
Pencari Ikan Temukan Granat Nanas di Sungai Oya






Karangmojo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sebuah granat nanas ditemukan di dalam Sungai Oya Padukuhan Bonjing, Kalurahan Bejiharjo, Kapanewon Karangmojo, Sabtu (28/08/2021) sore kemarin. Penemuan bahan peledak tersebut kemudian dilaporkan ke petugas kepolisian untuk penanganan sesuai dengan prosedur agar tidak membahayakan masyarakat.
Kanit Reskrim Polsek Karangmojo, Iptu Joko Sarjoni mengatakan, Sabtu sore sekitar pukul 15.30 WIB Sugeng Riyanto (45) warga Gunungbang, Kalurahan Bejiharjo hendak mencari ikan di kali Oya, Padukuhan Bonjing. Saat itu ia membentangkan jaring ke aliran air dan bermaksud menata batu agar untuk menahan jaring.
Akan tetapi mengambil batu di dasar sungai, Sugeng justru memegang sebuah benda yang tidam biasa. Setelah dicek ternyata seperti granat jenis nanas, pencari ikan ini kemudian melapor ke Dukuh dan ke Bhabinkamtimas setempat.
Selang beberapa waktu petugas kemudian datang ke lokasi kejadian untuk pengecekan. Ternyata benar, benda yang ditemukan di sungai tersebut adalah bahan peledak diduga granat jenis nanas. Garis polisi kemudian dibentangkan oleh petugas dan melaporkan kejadian tersebut ke tim Jibom Gegana Brimob Polda DIY.
“Ditemukan di kedalaman 3 meter dari sungai. Kemudian diamankan oleh pencari ikan,” ucap Kanit Reskrim saat dikonfirmasi, Minggu (29/08/2021).







Selanjutnya penanganan dilakukan oleh tim dari Polda DIY. Adapun hingga malam petugas melakukan pengecekan benda tersebut, saat ini benda yang diduga merupakan granat nanas tersebut tengah diidentifikasi oleh tim Gegana di Polda DIY.
“Untuk penanganannya memang harus tepat sebagai antisipasi, jika terbentur benda keras dapat meledak,” ucap dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks