fbpx
Connect with us

Pemerintahan

Pilkada Sebentar Lagi, Kapolda Irjen Asep Suhendar: Jangan Sampai Ada Anggota Terlibat Politik

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar.com)–Komitmen netralitas jajaran kepolisian perlu dilakukan untuk menjaga situasi kondusif di tengah masyarakat. Kendati anggota kepolisian memiliki teman ataupun kerabat yang maju dalam Pilkada 2020 ini, Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta, Irjen Pol Asep Suhendar mengingatkan netralitas harus dipegang teguh. Terutama menjelang pelaksanaan Pilkada serentak pada 23 September nanti.

Begitulah pesan Kapolda saat memimpin apel di halaman Mapolres Gunungkidul, Rabu (12/02/2020) siang. Di depan ratusan anggotanya dia menyampaikan kesiapan dalam pengamanan perhelatan Pilkada mendatang.

“Jangan sampai ada anggota ikut terlibat dalam politik Pilkada, seperti kampanye dan sebagainya. Harus netral,”  ucap Asep.

“Sebanyak 3 kabupaten di DIY akan melaksanakan Pilkada atau Pemilihan Kepala Daerah, yaitu Sleman, Bantul, dan Gunungkidul, untuk itu kita harus selalu siap dengan segala macam kemungkinan,” jelas dia.

Tak hanya berkunjung ke Mapolres Gunungkidul, Asep juga berkunjung ke Mapolres Bantul dan Mapolsek Pleret untuk memantau kesiapan pasukan, sarana dan prasarana pengamanan Pilkada.

Berita Lainnya  Dinkes Gunungkidul Mulai Gandeng RS Swasta Tangani Pasien Covid-19

“Kita lihat tadi simulasinya, peralatan siap, cara kerjanya sudah sesuai ketentuan jika menghadapi kemungkinan terburuk, yakni penggrudukan Kantor KPU oleh masa pasca Pilkada,” jelas dia.

Sementara itu, Kapolres Gunungkidul, AKBP Agus Setiawan menyatakan seluruh jajarannya siap untuk mengamankan pelaksanaan Pilkada 2020. Segala kemungkinan pun juga telah diantisipasi jajarannya.

“Tadi sudah ada simulasinya menghadapi berbagai macam aksi unjuk rasa, bagaimana memukul mundur demonstran,” tandas Agus.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler