Peristiwa
Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, 1 Orang Terluka






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dua pohon jenis Mahoni berukuran besar tumbang menimpa rumah warga di Padukuhan Putat II, Desa Putat, Kecamatan Patuk pada Senin (21/01/2019) pagi tadi. Akibat kejadian tersebut, sebagian bangunan rumah mengalami kerusakan. Tak hanya itu, tumbangnya pohon juga melukai salah seorang penghuni rumah.
Informasi yang berhasil dihimpun peristiwa terjadi sekitar pukul 05.00 WIB pagi tadi. Saat itu, secara tiba-tiba dua batang pohon Mahoni yang berada di halaman rumah milik Ngadiyat tumbang. Peristiwa tersebut memang sangat mengejutkan lantaran ketika kejadian, tak tengah terjadi hujan maupun angin kencang.
“Dari laporan yang kami terima, penyebab pohon tumbang karena lapuknya batang pohon serta lebatnya buah jadi berat di atas dan akhirnya tumbang dan menimpa rumahnya,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, Edy Basuki, Senin pagi.
Edy menambahkan, akibat kejadian itu sebagian bangunan rumah mengalami kerusakan pada bagian genting dan rusuk. Selain itu, satu orang menjadi korban meski dengan luka yang tidak serius.
“Korban luka adalah anak pemilik rumah atas nama Sahri Rohmadi (21). Dia mengalami luka ringan pada bagian kaki. Kemudian untuk korban jiwa tidak ada,” katanya.







Dilanjutkannya, setelah kejadian, proses evakuasi sendiri dilakukan secara gotong royong oleh masyarakat setempat. Kemudian untuk peralatan, mereka menggunakan bantuan peralatan miliki Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Desa Putat.
“Sampai saat ini masih berlangsung proses evakuasi di lokasi oleh warga sekitar dan dibantu beberapa personel dari FPRB Desa Putat dan GASSAK PAC Patuk,” imbuh Edy.
Menurut Edy, bencana seperti ini sebenarnya dapat diantisipasi sebelumnya. Mengingat saat musim penghujan, pohon tumbang sangat mungkin terjadi setiap saat.
“Untuk pohon-pohon yang tubuh di sekitar rumah mungkin bisa ditebang atau dipangkas bagian ranting. Pohon tumbang tidak hanya dapat menyebabkan kerusakan rumah, tapi juga dapat menganggu jaringan listrik bila mengenai kabel seperti pada kasus beberapa waktu lalu,” pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks