Sosial
Polres Gunungkidul Mulai Berlakukan Larangan Gelar Hajatan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Larangan menggelar hajatan yang melibatkan massa dalam jumlah banyak mulai diberlakukan di wilayah hukum Polres Gunungkidul. Larangan ini dikeluarkan sebagai upaya antisipasi penyebaran virus Corona. Pihak kepolisian menegaskan tak akan segan-segan membubarkan acara jika ada warga yang nekat menggelar hajatan atau acara yang mengundang keramaian.
Kapolres Gunungkidul AKBP Agus Setiawan saat ini telah meminta jajarannya hingga tingkat Kepolisian Sektor agar mulai menerapkan larangan ini. Namun demikian, ia meminta jajarannya dalam melakukan imbauan menggunakan langkah humanis dan persuasif.
“Kami minta seluruh jajaran untuk mengimbau masyarakat dengan cara humanis dan persuasif agar tidak menggelar acara dulu,” jelas AKBP Agus Kamis (26/03/2020).
Selain imbauan kepada masyarakat, AKBP Agus juga meminta seluruh Polsek hingga jajaran Satuan Intelkam untuk tidak memberikan izin keramaian. Ia mengatakan, aturan ini berlaku untuk semua kegiatan baik acara maupun hajatan tanpa batasan minimal jumlah pesertanya.
“Kebijakan ini sesuai dengan aturan pemerintah saat ini terkait social distancing dan physical distancing,” terangnya.







Agus menegaskan, pihaknya tak segan-segan membubarkan paksa kegiatan atau hajatan yang tetap diselenggarakan pasca aturan ini berlaku. Upaya ini dilakukan agar warga tidak dengan mudah terjangkit Virus Corona yang saat ini kian mewabah.
“Jika ada warga membandel, akan kami bubarkan paksa dan sesuai undang-undang bisa dipidana,” tukasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh