Connect with us

Sosial

Produksi Sampah Selama Bulan Puasa Mengalami Penurunan

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Produksi sampah selama bulan puasa mengalami penurunan jika dibandingkan dengan produksi sampah dihari biasa. Berdasarkan data dari UPT TPAS Wukirsari, selama bulan April ini rata-rata sampah yang masuk ke tempat pembuangan sebanyak 47,69 ton perharinya.

Kepala UPT TPAS Wukirsari, Heri mengatakan, jika dibandingkan bulan sebelumnya pada April ini jumlah volume sampah mengalami penurunan mencapai 3 ton per harinya. Adapun perbadingan data yang ada, bulan Maret 2021 sampah masuk TPAS sebesar 50,72 ton per hari. Kemudian saat bulan puasa rata-rata per harinya 47,69 ton.

“Setiap bulan puasa memang produksi sampah menurun. Tapi nanti setelah lebaran melonjak,” kata Heri, Selasa (27/04/2021).

Namun meski saat lebaran mengalami peningkatan, untuk tahun ini diperkirakan tidak akan sebanyak pada beberapa tahun lalu.

Berita Lainnya  Dalam Tahap Uji Coba LIPI, Daun Turi Diproyeksikan Jadi Solusi Sulitnya Pakan Ternak Saat Musim Kemarau

Ia menjelaskan, berkaitan dengan penurunan ini karena aktivitas di daerah wisata tidak seramai hari biasanya. Sehingga kondisi ini juga berpengaruh terhadap produksi sampah di Gunungkidul. Sebab selain sampah rumah tangga, daerah wisata juga menyumbang produksi sampah yang banyak.

“Kalau untuk sampah rumah tangga stabil. Kita ambil dari wilayah kota,” jelas dia.

Saat bulan puasa ini juga terdapat perubahan jam kerja bagi petugas pengambilan. Adapun diantaranya hari Senin sampai Kamis pengambilan sampah mulai dari jam 06.45 sampai 12.45 WIB. Kemudian Jumat 06.45 sampai 10.15 WIB dan Sabtu mulai jam 06.45 sampai 11.45 WIB.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler