Peristiwa
Puluhan Santri di Ponpes Al I’tishom Keracunan






Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Puluhan santri di Pondok Pesantren Al I’thisom, Padukuhan Banaran, Kalurahan Playen, Kapanewon Playen mengalami keracunan. Meski sudah ditangani medis, namun sebagian santri harus menjalani perawatan di rumah sakit untuk pemulihan.
Kapolsek Playen, AKP Hajar Wahyudi mengatakan, Rabu (12/05/2021) kemarin pengurus pondok mengadakan buka puasa dengan hidangan nasi box berisi nila bakar, sambal dan nasi. Setelah menyantap makanan tersebut, awalnya para santri putri tidak mengalami gejala apa-apa.
Namun pada hari Kamis (14/05/2021)para santri putri tiba-tiba mengalami mual, mules, pusing bahkan diare. Pengurus pondok yang mendapati kondiai ini kemudian berusaha memberikan obat untuk meredakan dan menyembuhkan para santri.
“Sampai pagi tadi para santri ini belum sembuh. Gejala mual, muntah, diare, dan punsing,” kata AKP Hajar saat dikonfirmasi.
Mereka kemudian dibawa ke rumah sakit dan klinik terdekat diantaranya 11 anak dibawa ke RSUD Wonosari, 18 ke RS Nurohmah, 5 anak ke PKU Muhammadiyah, dan 6 anak ke klinik Pratama Wahyu Husada.







“Sudah ditangani medis, gejala yang dialami sudah mereda. Saat ini mereka dirawat di pondok pesantren dengan pengawasan petugas agar segera pulih,” imbuhnya.
Petugas kepolisian dan Dinas Kesehatan saat ini tengah mendalami kejadian. Adapun untuk sisa makanan telah dicek oleh petugas puskesmas.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks