Peristiwa
Putus Asa Sakit Tak Kunjung Sembuh, Kakek 82 Tahun Bunuh Diri di Kandang Kambing






Rongkop,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Perhatian warga Gunungkidul kembali dikagetkan dengan peristiwa gantung diri yang lagi-lagi terjadi. Pada Sabtu (20/01/2018) siang tadi, Kasmo Wikromo alias Rebo (82) warga Padukuhan Petir B, Desa Petir, Kecamatan Rongkop ditemukan gantung diri di kandang kambing di belakang rumahnya. Diduga, Kasmo yang sudah renta tersebut nekat bunuh diri lantaran tak kuat menahan sakit yang telah lama dideritanya.
Kanit Reskrim Polsek Rongkop, Ipda Sujino menceritakan, Kasmo ditemukan gantung diri sekitar pukul 10.30 WIB. Korban ditemukan pertama kali oleh Suwasni (45) yang merupakan menantu korban.
Menurut Sujino, Suwasni curiga setelah mendapati ayah mertuanya tak terlihat sejak pagi hari. Saksi pun melakukan pencarian ke seluruh penjuru rumah. Teriakan histeris pecah ketika pencarian Suwasni sampai di kandang kambing yang terletak di belakanh rumah. Saat itu, ia melihat Kasmo sudah dalam posisi tergantung menggunakan kain selendang berwarna abu-abu.
“Mendengar teriakan Suwasni, warga langsung berdatangan ke lokasi kejadian,” ungkap Sujino, Sabtu siang.
Tak berselang lama setelah mendapatkan laporan, aparat dari Polsek Rongkop serta petugas medis dari Puskesmas Rongkop tiba di lokasi. Petugas kemudian mengevakuasi jenazah korban dan disusul melakukan pemeriksaan medis. Sujino menambahkan, ketika ditemukan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.







“Dari hasil pemeriksaan, tidak kita temukan adanya tanda-tanda kekerasan. Peristiwa ini kita simpulkan murni merupakan aksi bunuh diri,” beber dia.
Berdasarkan keterangan dari pihak keluarga, Kasmo memang sudah sejak beberapa waktu terakhir ini menderita penyakit pernafasan. Diduga lantaran penyakitnya tak kunjung sembuh membuat korban depresi dan akhirnya nekat melakukan gantung diri.
“Keluarga korban juga merasa kaget karena tidak menyangka Kasmo akan senekat itu. Apalagi pada pagi harinya, korban masih terlihat biasa saja dan duduk-duduk di depan rumahnya,” pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen