Sosial
Sabet Gelar Juara Provinsi, Perpustakaan Balai Pintar Pengkol Wakili DIY Pada Lomba Tingkat Nasional






Nglipar,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Di tengah pandemi seperti saat ini, kabar membanggakan datang dari dunia pustaka Gunungkidul. Perpustakaan Balai Pintar di Kalurahan Pengkol, Kapanewon Nglipar berhasil maju mewakili DIY dalam lomba tingkat nasional pada tahun 2020 ini. Perpustakaan Balai Pengkol Nglipar berhasil menyisihkan sejumlah perpustakaan lain dari berbagai Kabupaten atau Kota untuk merebut tiket lomba tingkat nasional. Pengelola pun mulai melakukan berbagai persiapan untuk proses penilaian.
Salah seorang pengelola Balai Pintar Pengkol, Dewi Rahayu mengungkapkan, perpustakaan Balai Pintar tersebut sudah dirintis sejak 2014 silam. Suka duka banyak ia dapat saat awal-awal pembukaan perpustakaan ini. Saat itu keberadaannya tak banyak diketahui warga. Sejumlah pengelola kemudian berjuang untuk memperkenalkan perpustakaan kepada warga, sekaligus juga menumbuhkan budaya literasi. Menurut Dewi, meskipun era internet begitu gencar, namun dengan segala keunggulannya, buku merupakan jembatan ilmu.
“Seiring berjalannya waktu, Balai Pintar makin dikenal dan sebelumnya pernah menjuarai lomba serupa di tingkat kabupaten dan provinsi,” jelas Dewi, Kamis (02/07/2020).
Adapun lomba yang akan diikuti oleh Balai Pintar pada tahun ini adalah Perpustakaan Umum Terbaik Desa/Kelurahan. Dewi berusaha keras agar Balai Pintar bisa memenuhi kriteria penilaian lomba.
“Salah satu persyaratan dalam lomba tingkat nasional adalah perpustakaan wajib memiliki koleksi buku minimal 5 ribu judul,” kata Dewi.







Hal ini menurutnya cukup menjadi kendala. Pasalnya, saat ini koleksi buku di Balai Pintar belum mencapai jumlah minimal tersebut. Oleh karena itu pihaknya meminta masyarakat yang berkenan melakukan donasi buku untuk disalurkan kepada Balai Pintar.
“Itu sebabnya saat ini kamu terbuka untuk menerima donasi buku dari pihak mana pun. Sejumlah donasi yang sudah ada datang dari instansi, komunitas, hingga perseorangan,” tuturnya.
Ia pun berharap persiapan yang dilakukan secara matang bisa berbuah manis dalam lomba tersebut. Selain berupaya memperbanyak koleksi buku. Pihaknya pun semakin memperkuat berbagai kegiatan yang ada di Balai Pintar dan melibatkan warga Pengkol.
“Tentunya lewat berbagai persiapan ini, kami berharap bisa mendapatkan hasil yang terbaik. Sekaligus juga bias bermanfaat mengedukasi warga Pengkol,” tutup Dewi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen