Sosial
Sebar Belasan CCTV, Polres Gunungkidul Launching Sistem TMC dan Command Center






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Polres Gunungkidul menjadi yang jajaran Polres pertama yang mulai mengoperasikan sistem Traffic Management Center (TMC) dan Command Center. Adanya sistem ini diharapkan nantinya bisa memantau kejadian-kejadian lalu lintas di seputar Gunungkidul sehingga petugas kepolisian bisa mengambil langkah tegas. Pada tahap pertama, Polres Gunungkidul telah menyebar belasan kamera pengawas atau CCTV di sejumlah titik vital. Diharapkan ke depan, CCTV ini bisa segera bertambah sehingga pengawasan yang dilakukan bisa lebih optimal.
Kapolres Gunungkidul AKBP Ahmad Fuady memaparkan, TMC dan Comand Center Polres Gunungkidul ini sengaja dibangun sebagai langkah nyata pihak kepolisian dalam mengatasi lalu lintas di jalan raya. Dengan adanya data cepat dan bahkan real time semacam ini, kondisi kepadatan lalu lintas maupun kecelakaan bisa segera terpantau dan nantinya diambil langkah antisipasi.
“Dengan adanya TMC serta command center ini diharapkan nantinya bisa membantu masyarakat,” terang Kapolres, Senin (19/02/2018) siang tadi saat acara launching TMC dan command center Polres Gunungkidul.
Sebagai tahap awal, Polres Gunungkidul telah memasang sebanyak 11 kamera pengawas di sejumlah pusat keramaian. Diantara lokasi yang telah terpasang CCTV yang langsung terkoneksi dengan TMC dan command center adalah di Simpang Empat Jeruk, Simpang Empat Tegalsari, Kawasan Titik Nol Alun-alun Wonosari, serta Bundaran PLN. Ke depan pihaknya akan segera mengupayakan penambahan CCTV sehingga jangkauan pengawasan bisa lebih luas. Ahmad mengharapkan nantinya ada kerjasama serta koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Gunungkidul.
“Kita ingin nanti tidak hanya berguna bagi kami namun juga bisa difungsikan sebagai pusat koordinasi lintas sectoral,” lanjut dia.







Sementara itu, Kasatlantas Polres Gunungkidul AKP Mega Tetuko menambahkan, Gunungkidul menjadi wilayah pertama yang membangun serta memfungsikan sistem TMC dan command center di DIY. Pihaknya juga telah menugaskan polisi yang selama 24 jam berjaga untuk memonitor informasi dari CCTV maupun media sosial guna melihat perkembangan situasi maupun informasi dari masyarakat.
“Kita pantau juga Facebook, Instagram maupun twitter untuk mencari informasi,” terangnya.
Terpisah, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Gunungkidul Purnama Jaya menyambut baik mulai diresmikannya sistem TMC dan command center Polres Gunungkidul. Pihaknya mewakili Pemkab Gunungkidul siap untuk menjalin kerjasama serta koordinasi dengan kepolisian melalui sistem ini.
“Tentunya akan sangat membantu kami dan juga masyarakat Gunungkidul. Kita pada prinsipnya siap untuk dilibatkan,” tandas Purnama Jaya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial6 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah