Connect with us

Peristiwa

Stir Macet di Tikungan, Mobil Berpenumpang 3 Orang Terjun ke Ladang

Diterbitkan

pada

BDG

Semanu,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sebuah mobil jenis Nissan Grand Livina bernopol AB 1292 YA mengalami kecelakaan tunggal di jalan sekitar obyek wisata Goa Jomblang, tepatnya di Padukuhan Jetis, Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Jumat (08/03/2019) siang tadi. Tidak ada korban jiwa atas kecelakaan siang tadinamun kerugian diperkirakan mencapai jutaan karena kondisi mobil yang mengalami rusak dari bagian atas, samping hingga belakang.

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Mobil bewarna silver yang dikemudikan oleh Bambang Herwiadi (31) warga Kwangen Lor, Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu tersebut melaju dari arah obyek wisata Goa Jomblang menuju arah Semanu. Kondisi jalanan yang dilintasi kondisiya sangat terjal, saat hendak berbelok tiba-tiba stir mobil tidak dapat dikendalikan. Situasi sendiri bahkan semakin kritis lantaran pada saat itu juga, rem mobil juga tidak berfungsi.

Berita Lainnya  Terjunkan Tim Gabungan, DLH Lakukan Uji Emisi Pada Ribuan Kendaraan

“Mobil justru terus melaju lurus, pengemudi sudah berusaha mengendalikan kendaraannya tapi stir tidak dapat dibelokkan,” terang Kapolsek Semanu, AKP Ahmad Fauzi, Jumat sore.

Proses evakuasi mobil yang mengalami kecelakaan tunggal di Semanu menggunakan mobil derek

Mobil yang terus melaju itu akhirnya baru terhenti setelah terperosok ke ladang milik warga sedalam 2 meter. Saat terjun, posisi mobil saat itu bahkan sampai terbalik. Teriakan sopir dan penumpang yang panik sontak membuat warga sekitar berhamburan keluar untuk mengecek insiden apa yang terjadi. Beberapa saat kemudian banyak orang yang berdatangan untuk membantu mengevakuasi para korban dari dalam mobil.

“Ada 3 penumpang dalam mobil naas itu, semuanya warga Bekasi, Jakarta. Tidak ada korban hanya lecet ringan dan kaget setelah kejadian,” imbuh dia.

Proses evakuasi pun berlangsung beberapa jam selain medan yang dilalui sulit, posisi mobil yang terbalik juga menjadi kendala tersendiri. Mobil derek akhirnya didatangkan untuk mempermudah proses evakuasi.

Berita Lainnya  Intensitas Hujan Tinggi, Sejumlah Bencana Alam Terjadi di Gunungkidul

Adapun akibat kejadian tersebut, mobil dalam kondisi rusak ringsek di bagian samping kanan dan atas. Pasalnya benturan dengan bebatuan dan adanya tumbuhan yang membuat mobil mengalami kerusakan. Fauzi menghimbau ada pengguna jalan untuk lebih berhati-hati selain itu juga mengecek kondisi kendaraan jika akan digunakan untuk bepergian.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler