Connect with us

Peristiwa

Tak Kuat Menanjak, Truk Muatan Bata Ringan Terguling di Semin

Diterbitkan

pada

BDG

Semin,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Tak kuat menanjak, sebuah truk bermuatan bata ringan terguling di Jalan Tanjakan Candirejo, Kapanewon Semin, Rabu (26/07/2023). Beruntungnya sopir sempat menyelamatkan diri sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.

Kapolsek Semin, AKP Arif Heriyanto, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Truk dengan nopol AD 9259 BC dikatakannya dikendarai oleh Dodi (39) warga Sragen, Jawa Tengah. Peristiwa tersebut terjadi ketika, truk ini melaju dari Sragen menuju Kapanewon Semanu melalui Jalan Semin-Watukelir. Namun sesampainya di tanjakan ruas jalan Candirejo, truk diduga tidak kuat menanjak sehingga terguling ke pekarangan warga di sisi kiri jalan.

“Kejadiannya tadi pagi sekitar pukul 09.30 WIB,” ucap Kapolsek Semin, AKP Arif Heriyanto.

Berita Lainnya  Dana Asuransi Tak Kunjung Bisa Dicairkan, 2 Warga Wonosari Lapor ke Kejaksaan

Muatan bata ringan disebutnya juga tumpah ke jalanan yang menyebabkan lalu lintas sempat macet. Namun demikian saat ini proses evakuasi truk dan muatan bata ringan yang menutupi jalan busa segera ditangani sehingga kemacetan tidak berlangsung lama.

“Lalu lintas setempat memang sempat macet tapi sekarang sudah lancar,” terangnya.

Disebutnya akibat kejadian tersebut hanya menimbulkan kerugian materiil berupa kerusakan di bagian truk dan muatan bata ringan yang berjatuhan. Ia menghimbay agar pengemudi khususnya kendaraan besar bisa lebih lihai dalam menguasai medan di tanjakan.

“Misalkan lihai mengganti gigi perseneling saat jalan menanjak, tapi juga pastikan kendaraan yang dipakai layak jalan,” pungkasnya

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler