Connect with us

Sosial

Tarik Minat Pemilih Pemula, Petugas KPPS Gunakan Seragam SMA

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar.com)– Ada yang unik di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 007 Kalurahan Wareng, Kapanewon Wonosari di pelaksanaan pemungutan suara Pilkada 2024 ini. Pasalnya sejumlah petugas KPPS yang bertugas di TPS tersebut menggunakan seragam SMA sehingga mrnarik perhatian warga yang datang untuk mencoblos.

Petugas TPS 007 Wareng Nining Susanti mengatakan, timnya menggunakan seragam SMA agar memberikan suasana yang berbeda di TPS 007. Biasanya petugas KPPS menggunakan baju batik, hitam putih dan lainnya, kali ini mereka ingin tampil beda dan memberikan kesan tersendiri.

“Ya agar beda kemudian lebih semangat lagi dalam menjalankan tugas di pemungutan suara Pilkada 2024 ini. Kami ingin suasana dan nuansa yang berbeda,” ucap Nining Susanti.

Berita Lainnya  Tetangga Vs Tetangga, Lurah Diminta Jadi Mediator Perkara Handal

Para petugas ini menggunakan seragam SMA lengkap dengan jilbab, topi, dasi, kemeja hingga rok atau celana. Seragam didapatkan dari meminjam keluarga dan saudara mereka. Idenya sendiri muncul H-1 sebelum pelaksanaan coblosan

Selain ingin memberikan suasana yang berbeda, penggunaan seragam SMA ini juga dimaksudkan untuk menarik pemilih pemula untuk ikut serta memilih pemimpin di Pilkada 2024. Sebab satu suara mereka juga memiliki arti dan kontribusi dalam menentukan pemimpin daerah 5 tahun kedepan.

“Di wilayah kami juga banyak pemilih baru,” tandas dia.

Ia menjelaskan, junlah daftar pemilih di TPS 008 Kalurahan Wareng sebanyak 576 orang yang terdiri 296 laki-laki dan 280 perempuan.

Salah seorang warga setempat, Bima Tri Saputra mengatakan, sempat kaget melihat para petugas TPS mengenakan seragam SMA. Menurutnya, hal itu sangat lucu dan cukup menarik perhatian warga.

Berita Lainnya  Dampak Kemarau, Belasan Ribu Warga Girisubo Mulai Kesulitan Air Bersih

“Tadi pas masuk ke sini kaget, kok pada pakai seragam SMA. Menarik dan unik ini,” ujar Bima.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler