Peristiwa
Tergelincir Akibat Jalan Licin di Tikungan Tahura, Pengendara Motor Luka Parah di Kepala




Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Jogja-Wonosari, tepatnya di tikungan Tahura, Kecamatan Playen, Senin (05/03/2018) petang. Akibat dari kecelakaan ini, seorang pemotor mengalami luka parah pada bagian kepala sehingga harus dilarikan menuju rumah sakit.
Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan terjadi sekitar pukul 17.15 WIB. Bermula ketika sepeda motor Suzuki Shogun dengan nomor polisi AB 6418 DA yang dikendarai oleh Heri Apriyanto (47) warga Tungkak, Sorosutan, Umbulharjo melaju dari arah Wonosari menuju Yogyakarta.
Sesampainya di lokasi kejadian, tepatnya di tikungan Tahura, pengendara diduga tergelincir hingga terjatuh karena kondisi jalan yang licin. Lantaran kondisi jalan cukup ramai, peristiwa tersebut sampai menyita perhatian pengguna jalan.
Ketika dikonfirmasi, Kanit Laka Satlantas Polres Gunungkidul, Iptu Kusnan membenarkan adanya peristiwa tersebut. Korban yang terbanting ke aspal membuatnya mengalami luka parah pada bagian kepala.
"Korban mengalami luka serius pada bagian kepala. Saat ini korban dirawat di RS Nur Rohmah Playen," kata Kusnan.




Ditambahkan dia, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti kecelakaan tersebut. Anggotanya pun telah diterjunkan di lokasi untuk melakukan olah kejadian perkara.
"Masih kita selidiki penyebab pastinya," pungkas Kusnan.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Sosial4 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Info Ringan5 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Jalin Kerjasama Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif
-
bisnis1 minggu yang lalu
Penumpang KAI Bandara Yogya Naik 11 Persen pada Januari 2025
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan