Connect with us

Peristiwa

Truk Crane Terperosok di Tanjakan Weden Ombo, Evakuasi Terkendala Tiang Listrik

Diterbitkan

pada

BDG

Tepus,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sebuah truk crane terperosok di areal persawahan di Jalan Slili-Krakal, Padukuhan Pule Gundes, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Tepus pada Rabu (12/01/2022) malam kemarin. Diduga, truk berukuran besar tersebut, tidak kuat menanjak hingga kemudian berjalan mundur. Proses evakuasi sendiri terkendala selain besarnya ukuran truk, juga lantaran adanya tiang listrik yang jatuh menimpa badan truk.

Kapolsek Tepus, AKP Jarwanto mengatakan, kecelakaan tunggal tersebut terjadi sekitar pukul 19.00 WIB. Kecelakaan itu bermula ketika truk bernopol S 8708 A yang dikemudikan oleh Lantip (31) warga Desa Klampok, Kecamatan Kapas, Bojonegoro, Jawa Timur dalam perjalanan untuk mengambil alat crane dari jembatan JJLS Utara Indrayanti dengan tujuan akan dibawa ke basecamp proyek JJLS.

Berita Lainnya  Panik Aksinya Terekam CCTV, Maling Kotak Infaq Matikan Listrik Masjid

Namun ketika sampai di lokasi kejadian, tepatnya di Tanjakan Weden Ombo, truk tersebut tidak kuat menanjak.

“Truk tidak kuat menanjak karena beban yang diangkut terlalu berat,” kata AKP Jarwanto, Kamis (13/01/2022).

Selanjutnya truk tersebut berjalan mundur hingga beberapa meter. Sang pengemudi sudah berusaha mengendalikan kemudinya. Namun truk tersebut tidak dapat dikendalikan hingga akhirnya truk tersebut terperosok ke ladang warga. Adapun bagian belakang truk menabrak tiang listrik hingga patah. Patahan sendiri tiang listrik menimpa crane yang diangkut truk tersebut.

Menerima laporan kejadian tersebut, Polsek Tepus lantas mendatangi lokasi kejadian dan kemudian melakukan koordinasi dengan pihak PLN terkait peristiwa tersebut.

Menurut Jarwanto, dalam insiden ini tidak sampai ada korban jiwa maupun luka. Hanya saja kerugian yang dialami mencapai Rp 20 juta karena tiang listrik yang patah.

Berita Lainnya  Jelang Musim Kemarau, PDAM Tirta Handayani Upgrade Tiga Titik Pompa

Hingga kini, truk tersebut masih di lokasi kejadian menunggu evakuasi serta bantuan dari pihak PLN.

“Evakuasi masih menunggu pihak PLN karena patahan tiang listrik menimpa crane, jadi dikhawatirkan masih ada aliran listriknya,” tutup Jarwanto.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler