Info Ringan
Tujuh Tips Bahagia di Kantor






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Apakah Anda sering merasa datang ke kantor akhir-akhir ini adalah sebuah hal yang menyebalkan? Atau Anda merasa waktu weekend berjalan dengan cepat, sehingga weekdays terasa sangat stuck karena harus kembali ke rutinitas bekerja? Jika jawaban dari dua pertanyaan di atas adalah ya, maka bisa jadi Anda kurang merasa bahagia atas pekerjaan. Well, faktor kebahagiaan pada pekerjaan ternyata juga datang dari tempat kerja lho! Yuk intip beberapa cara Pidjar membuat Anda menjadi lebih happy di tempat kerja berikut dilansir dari elitedaily.com!
Putar Playlist Favorit
Musik memiliki manfaat yang baik bagi tubuh Anda! Salah satunya mampu meningkatkan mood Anda. Jadi ada baiknya Anda memutarkan lagu-lagu terfavorit dan juga punya kenangan manis pada hidup saat di perjalanan menuju kantor dan di kantor. Ini bisa menjadi trik agar suasana hati selalu gembira di tempat. Anda juga bisa mencoba musik-musik dengan tempo yang lebih groovy untuk menstimulasi kreativitas dan suasana hati.
Pasang Foto Orang Tersayang
Memasang foto orang tersayang baik itu foto orang tua, pasangan, maupun sahabat baikmu juga bisa jadi opsi terbaik untuk membuatmu happy di tempat kerja! Dengan melihat foto mereka di tempat kerja, bisa selalu merasa mereka ada di sekitar Anda dan lebih bersemangat.







Letakkan Aromaterapi di Ruangan
Pasti di tempat kerja pastinya mood kerap up and down. Nah tidak ada salahnya mencoba meletakkan aromaterapi di sekitar area kerja. Anda bisa memilih aromaterapi dengan wangi yang relaxing seperti lavender agar pikiranmu selalu rileks ketika di kantor dan menetralisir perasaan buruk. Atau yang bisa juga pilih aromaterapi yang energizing seperti orange mandarin atau citrus agar membantu Anda selalu fokus.
Pilih Makanan yang Mampu Meningkatkan Mood
Sebagian dari makanan dipercaya mampu meningkatkan mood Anda lho, ! Misalnya cokelat yang efektif menenangkan suasana hatimu. Ketimbang mengonsumsi aneka snack fast food yang belum tentu baik bagi tubuh, Anda bisa mencoba cokelat hitam sebagai snack harianmu. Salmon, green tea, blueberry, yogurt juga memiliki manfaat yang sama dengan cokelat untuk mengatasi bad mood. Jadi pastikan untuk memasukkan makanan tersebut dalam tubuh, ya.
Bantu Rekan Kerja Anda
Salah satu faktor lainnya yang membuat Anda tidak bahagia di kantor bisa jadi karena Anda kurang mengakrabkan diri dengan lingkungan sekitar Anda. Anda cukup mulai dengan melakukan kebiasaan baik seperti menolong rekan kerja Anda yang tengah mengalami kesulitan secara tulus. Paling tidak cara ini bisa membawa menjadi lebih dekat dan akrab bersama dengan co-work Anda .
Hindari Terlibat dalam Gosip di Tempat Kerja
Sulit rasanya tidak mendengar gosip yang muncul dari rekan kerja Anda bukan? Tapi tunggu! Tahan keinginan untuk terlibat dari pembicaraan antar sesama rekan kerja yang menjurus ke arah gosip Sebaiknya Anda memilih mendengar sesuatu yang positif agar kinerjamu di tempat kerja tetap maksimal dan tidak terbawa perasaan atas kabar yang bahkan belum diyakini kebenarannya.
Pasang Wallpaperdengan QuotesPositif
Cara di atas bisa Anda lakukan untuk menyemangati diri sendiri. Pasang wallpaperkomputer or laptop Anda dengan menggunakan quotes-quotes positif yang memberi semangat baru. Cara yang sederhana namun tetap efektif.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter