Sosial
Wujudkan Pengabdian Untuk Kampung Halaman, Ikaragil Gelar Baksos dan Pengobatan Gratis






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Komunitas perantau Gunungkidul yang tergabung dalam Ikatan Anak Rantau Gunungkidul (Ikaragil) mwngisi hari-hari di penghujung tahun 2017 dengan menggelar kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis. Pada Minggu (17/12/2017) ini, IKARAGIL melaksanakan kegiatan bakti sosial akhir tahun di Desa Wunung, Kecamatan Wonosari.
Koordinator Divisi Sosial Ikaragil Pusat, Suyatno mengatakan, kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis tersebut merupakan agenda tahunan Ikaragil sebagai wujud saling berbagi dan berbakti terhadap tanah kelahirannya, Kabupaten Gunungkidul. Di mana untuk tahun 2017 ini, baksos dan pengobatan massal dilakukan di Padukuhan Kwangen, Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu dan Desa Wunung, Kecamatan Wonosari.
"Kita kan ada agenda kegiatan semacam ini pada pertengahan tahun dan akhir tahun. Selain pengobatan gratis kita juga ada penyerahan alat sekolah di Nglipar, Semanu, serta Patuk dan kerja bakti di Banyusoca sama bedah rumah di Kecamatan Ngawen ," ungkapnya.
Dipaparkan lebih lanjut, dalam kegiatan pengobatan gratis kali ini, Ikaragil bekerja sama dengan Yayasan Persaudaran Masyarakat Jogja (YPMJ) dan Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Sebanyak 5 orang dokter didatangkan pada kegiatan ini.
"Dana untuk kegiatan sosial ini berasal dari kita sendiri yakni iuran anggota dan simpatisan," kata dia.







Ikaragil sendiri merupakan rintisan komunitas anak rantau dari Kabupaten Gunungkidul yang dibagi dalam beberapa koordinator wilayah di beberapa Provinsi Indonesia. Tak hanya itu, dalam perkembangannya, Ikaragil juga berdiri dan eksis hingga ke luar negeri seperti Hongkong dan Taiwan. Dengan simpatisan sampai dengan 2017 ini sudah mencapai 26.000 orang.
"Komunitas kita ini full untuk kegiatan sosial," lanjut dia.
Sementara itu, salah seorang warga Soka, Desa Wunung, Kecamatan Wonosari, Yanti mengaku sangat senang dengan adanya pengobatan gratis maupun juga bakti sosial semacam ini karena memang saat ini masih sangat jarang adanya kegiatan-kegiatan seperti ini.
"Semoga ditahun-tahun selanjutnya ada lagi kegiatan bakti sosial di desa kami ini," kata dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah