Peristiwa
Belasan Rumah Warga dan Gedung PAUD di Kecamatan Girisubo Terendam Air, Aktifitas Masyarakat Terganggu






Girisubo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Hujan yang mengguyur sejumlah kawasan di Kabupaten Gunungkidul sejak Sabtu (07/03/2020) kemarin membuat belasan rumah di Desa Nglindur dan satu bangunan PAUD di Kecamatan Girisubo terendam banjir. Banjir ini dipicu hujan dengan intensitas tinggi terus menerus. Selain itu, lokasi banjir ini juga berada pada cekungan. Akibat banjir ini, aktivitas warga menjadi cukup terganggu.
Salah seorang warga Nglindur Kulon, Akbar Yudianto menhatakan, rumahnya terendam banjir dengan tinggi satu meter. Kondisi hujan yang terjadi terus meneus dengan intensitas tinggi diperparah dengan melupanya telaga Nglindur Kulon.
“Baru kali ini lokasi rumah saya tergenang banjir, lokasi perkampungan sini memang mencekung,” ungkap Akbar, Minggu (08/03/2020) pagi.
Menurutnya, terdapat tujuh belas rumah yang menjadi dampak banjir. Warga pun mulai mrngevakuasi barang berharganya ke tempat yang lebih tinggi.
“Aktivitas perekonomian juga sedikit terganggu, warga yang akan masuk Desa Nglindur harus memutar ke wilayah melewati jalan alternatif lain yang lebih jauh, karena wilayah ini tidak bsa dilalui kendaraan bermotor,” imbuh dia.







Menurut dia, Sabtu pagi kemarin tinggi air mencapai 60 centimeter. Kemudian sempat surut pada sore harinya.
“Tapi sore hingga pagi tadi hujan terus menerus menyebabkan air naik menjadi satu meter,” jelas dia.
Sementara itu, salah seorang anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Gunungkidul, Fauzan membenarkan bahwa Desa Nglindur baru kali ini terkena banjir. Selain di Desa Nglindur wilayah lain yang terendam banjir di Girisubo yakni di Desa Songbanyu.
“Ada bangunan PAUD yang terendam air setinggi kaki orang dewasa, kami masih dalam upaya membantu warga menyelamatkan barang berharga,” tandasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks