Info Ringan
Enam Tahapan Facial Sendiri di Rumah


Jogja,(pidjar.com)–Tidak sedikit dari Anda yang mengunjungi klinik kecantikan dan menghabiskan budget yang besar untuk perawatan wajah. Namun, ternyata Anda dapat melakukan perawatan wajah sederhana seperti facial di rumah. Selain tidak memerlukan banyak biaya, facial di rumah juga tepat dilakukan bagia Anda yang tidak memiliki waktu luang. Bagi Anda wanita dengan segudang kegiatan padat namun tetap ingin tampil cantik memukau, berikut enam cara mudah untuk facial di rumah seperti dilansir dari situs Allwomanstalk.com!
Membersihkan Wajah
Tahap pertama adalah membersihkan kulit wajah dengan sempurna. Bersihkan wajah dari sisa-sisa makeup, lalu cuci dengan sabun pembersih wajah dan air hangat. Tahap ini akan mengangkat kotoran dan debu yang menempel pada kulit Anda setelah seharian beraktivitas.
Memijat Wajah
Pijat kulit wajah secara lembut menggunakan minyak zaitun atau moisturizer untuk memberikan sensasi rileksasi pada wajah. Hal ini dapat melancarkan peredaran darah sehingga membuat wajah terlihat lebih segar.


Penguapan
Memberikan uap atau biasa dikenal dengan steam wajah juga dapat Anda lakukan di rumah. Steam wajah dengan uap air panas dapat membuka pori-pori kulit agar kotoran mudah dibersihkan.
Pengelupasan
Setelah wajah dibersihkan secara maksimal, tahapan selanjutnya adalah melakukan penglupasan kulit mati. Lakukan scrubbing pada wajah untuk mengangkat semua kotoran dan sel-sel kulit yang telah mati dengan menggunakan campuran gula dan madu.
Masker
Setelah meluruhkan sel kulit mati, kulit wajah Anda membutuhkan masker untuk membuatnya tenang. Oleskan masker favoritmu yang berfungsi memberikan perawatan maksimal dan sensasi dingin pada wajah Anda.
Menutrisi Dengan Serum
Tahap terakhir untuk hasil yang maksimal, oleskan serum ke seluruh permukaan wajah. Serum dapat menutrisi kulit sehingga lebih sehat dan mempesona. Selamat mencoba.

-
Pemerintahan4 hari yang lalu
Oknum Perangkat Kalurahan Diduga Kemplang Dana Pajak Ratusan Juta
-
Kriminal2 minggu yang lalu
Berawal Lempar Kursi ke Pengendara Motor, Pemuda Tenggak Miras Dimassa
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Gelaran Dangdut Berujung Kisruh, 1 Pemuda Tewas Tertembak Senjata Laras Panjang
-
Peristiwa9 jam yang lalu
Dua Mobil Tabrakan Hingga Terbakar, Belasan Orang Jadi Korban
-
Hukum4 minggu yang lalu
Kronologi Tertembaknya Aldi, Warga Sempat Serbu Polisi Pelaku
-
Pemerintahan2 hari yang lalu
Pemkab Gunungkidul Segera Buka Lowongan Ratusan PPPK
-
Politik3 minggu yang lalu
Politisi Gaek Gunungkidul Banyak Lari ke Tingkat Provinsi, Bakal Caleg Daerah Diisi Wajah Baru
-
Sosial3 minggu yang lalu
Traktor Bantuan Pemerintah Untuk Petani Gunungkidul
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran Hebat di Girisekar, Rumah Limasan Beserta Isinya Ludes Terbakar
-
Peristiwa4 hari yang lalu
Bak Model Profesional, Para ASN Berlenggak-lengok di Acara Gunungkidul Batik Fashion Beach
-
Peristiwa4 hari yang lalu
Pengadilan Agama Dinilai Lamban Keluarkan Surat Dispensasi Nikah
-
Politik4 minggu yang lalu
Support Penuh Yeny Wahid Untuk PSI Gunungkidul