Info Ringan
Enam Kreasi Bento Untuk si Kecil yang Susah Makan






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Anak kecil biasanya lebih suka makan snack daripada makanan utama. Oleh karena itu, jangan heran kalau si Kecil punya banyak alasan untuk tidak makan karena mungkin ia tidak menyukai menu makanannya atau merasa sudah kenyang. Anda bisa membuat nasi bento dengan bentuk yang lucu dan menarik sehingga si Kecil jadi bersemangat untuk makan. Nasi bento sendiri merupakan bekal makanan khas Jepang yang biasanya dihidangkan dengan aneka lauk dan sayuran bergizi. Dilansir dari dekoruma.com, yuk, langsung saja intip di bawah ini!
Nasi Bento Bentuk Panda
Nasi bento bentuk panda ini merupakan salah satu kreasi yang paling mudah diaplikasikan. Meskipun demikian, hasil dari nasi bento ini tetap lucu dan bisa membuat si Kecil jadi bersemangat makan. Buatlah badan panda menggunakan nasi dengan bentuk lonjong. Setelah itu, buat telinga, mata, hidung, dan mulut panda menggunakan rumput laut. Kalau sudah, tambahkan potongan kentang, sayur selada, tomat, dan juga sosis. Anda juga bisa menempelkan irisan sosis di wajah panda sebagai tanda pipi yang merona. Sebagai langkah terakhir, taburkan daun bawang dan tadaa.. nasi bento bentuk panda sudah jadi, deh!
Nasi Bento Bentuk Super Mario







Si Kecil punya karakter favorit? Kalau demikian, buatlah kreasi nasi bento dengan bentuk karakter favoritnya, seperti nasi bento Super Mario ini. Bagian wajahnya terbuat dari nasi, sementara untuk mata, rambut, dan kumisnya menggunakan potongan rumput laut. Anda bisa membuat topi di kreasi nasi bento ini dengan menggunakan wortel ataupun sosis. Selain itu, untuk membuat karakter pendukung bentuk jamur pada nasi bento ini, Anda bisa menggunakan telur puyuh dan potongan tomat kecil. Jangan lupa tambahkan juga bentuk bintang dan kotak misteri yang ada di game Super Mario dengan menggunakan telur dadar yang dicetak. Dengan kreasi nasi bento ini, pasti si Kecil akan memakannya dengan lahap!
Nasi Bento Bentuk Kucing
Selanjutnya, ada kreasi nasi bento bentuk kucing yang lucu. Bentuk kepala kucing pada kreasi nasi bento ini dibuat dari nasi menggunakan cetakan. Untuk membuat mata, mulut, dan kumis kucing pada nasi bento ini gunakanlah rumput laut. Namun, untuk telinganya, Anda bisa gunakan daging ham sapi atau ayam supaya nasi bento ini lebih bervariasi. Setelah selesai membuat kreasi kepala kucing untuk nasi bento ini, jangan lupa tambahkan lauk pauk dan sayurannya, ya! Anda bisa menambahkan nugget, telur, brokoli, tomat, selada, dan yang lainnya sesuai selera si Kecil.
Nasi Bento Bentuk Sapi
Kreasi nasi bento juga bisa dibuat dalam bentuk hewan sapi yang imut. Bahan utamanya masih sama, yaitu nasi dan rumput laut untuk membuat badan sapi. Namun, untuk wajah dan telinganya, gunakan potongan keju tipis. Sementara, untuk hidungnya, tambahkan irisan daging ham supaya nasi bento ini terkesan lebih nyata. Setelah itu, sisipkan daging sapi atau ikan salmon sebagai lauknya. Anda juga bisa menambahkan potongan telur dan aneka sayuran ke dalam nasi bento ini. Selain membuat si Kecil jadi napsu makan, nasi bento ini juga bisa membuat anakmu jadi lebih sehat, lho!
Nasi Bento dengan Banyak Karakter
Si Kecil pasti akan sangat senang jika dihidangkan nasi bento yang satu ini karena terdapat aneka karakter yang lucu. Sama seperti nasi bento sebelumnya, Anda bisa membuatnya dengan bahan nasi, sosis, telur, selada, wortel, dan tomat. Namun, tidak perlu terpatok pada bahan-bahan tersebut, Anda bisa mengkreasikan nasi bento dengan bahan lainnya sesuai selera si Kecil. Jangan lupa tambahkan dekorasi lainnya, seperti bendera kecil yang membuatnya makin semangat untuk makan nasi bento ini!
Nasi Bento Bentuk Snowman
Tidak punya banyak waktu untuk membuat nasi bento? Tenang saja karena Anda tetap bisa membuat kreasi nasi bento lucu yang praktis, seperti bentuk snowman ini! Anda hanya perlu membulatkan nasi dengan tiga ukuran yang berbeda, kemudian buat mata, mulut, dan, kancingnya menggunakan rumput laut dengan bentuk sederhana. Kalau Anda masih merasa repot, ganti mata snowman dengan wijen hitam.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks