Info Ringan
Lima Manfaat Menanam Tanaman Organik


Jogja,(pidjar.com)–Tanaman organik adalah tanaman yang diproduksi tanpa bahan-bahan non-sintetis atau bahan kimia. Pada keseharian, bahan non-sintetis dan kimia yang kerap digunakan dalam menanam meliputi pupuk, pestisida, dan juga berbagai obat-obatan tanam. Walaupun terkesan perlu banyak persiapan, tentu menanam tanaman organik di rumah mempunyai banyak manfaat. Berikut beberapa di antaranya.
Lebih Ramah Lingkungan
Salah satu keunggulan utama dari tanaman organik adalah sifatnya yang lebih ramah lingkungan. Tanpa adanya penggunaan bahan-bahan kimia, proses menanam tanaman organik tidak akan mencemari tanah, air, dan juga udara. Lingkungan taman organik pun akan semakin membaik dan membawa kesuburan bagi tanaman di sekelilingnya. Rumah pun akan menjadi lebih sehat setelah kualitas tanah, air, dan udara kian membaik.
Menjaga Kualitas Tanah di Taman Rumah
Masih sedikit terkait dengan poin sebelumnya, jika kamu menanam tanaman organik di taman dengan media tanah langsung, proses penanaman akan menjaga kualitas dari tanah. Penggunaan bahan alami pada tanaman organik seperti pupuk kompos akan membantu perkembangan mikroorganisme yang berfungsi untuk menyuburkan tanah sehingga zat-zat hara alami di tanah tetap terjaga. Di samping itu, bahan-bahan kimia pada penanaman anorganik bisa mencemari tanah dan penggunaan yang terus-menerus bahkan bisa merusak tanah sehingga membuatnya tak lagi subur.
Kualitas Tanaman Organik yang Lebih Baik
Salah satu alasan mengapa tanaman organik kini sangat diminati adalah kualitas hasil perkebunan yang lebih baik. Pada sayur dan buah-buahan, tanaman organik mampu menghasilkan hasil pertanian yang lebih segar, sehat, dan tahan lama. Pada beberapa kasus, sayur dan buah yang dihasilkan dari pertanian organik bahkan memiliki ukuran dan bobot yang lebih baik. Pada tanaman hias, penggunaan pupuk-pupuk organik membantu tanaman organik memiliki akar dan batang tanaman yang lebih kokoh sehingga tanaman hias akan lebih kuat dan tahan terhadap beberapa jenis penyakit tanaman.
Hemat Biaya
Meskipun terdengar lebih merepotkan, proses menanam tanaman secara organik mampu menekan biaya perawatan tanaman, lho. Harga pupuk organik cenderung lebih murah dan bahkan bisa kamu buat sendiri dari sisa sampah rumah tangga. Dengan sisa-sisa makanan dan sayur, kamu sudah bisa menciptakan pupuk kompos untuk menyuburkan tanaman organik milikmu.
Rumah yang Lebih Segar dan Sejuk
Seperti layaknya tanaman hias pada umumnya, keberadaan tanaman organik di rumah mampu memberikan kualitas hunian yang lebih baik dengan suasana yang lebih sejuk dan udara yang lebih segar. Tentu tanpa adanya polusi udara dari bahan kimia yang biasa muncul jika tanaman dirawat secara konvensional.

-
Sosial3 minggu yang lalu
SMP Swasta Ini Borong Juara di LBB Gunungkidul 2023
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Tragis, Warga Prigi Tewas Usai Terlindas Bus Pariwisata di Jalan Jogja-Wonosari
-
Hukum4 minggu yang lalu
Wanita Pelaku Pembunuhan dan Pembuangan Bayi Ditangkap
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Kecelakaan di Jalan Baron, Pengendara Motor Tewas Mengenaskan Terlindas Truk
-
Sosial3 minggu yang lalu
Asa Warga Karangnongko Miliki Jalan Layak Akhirnya Terwujud, Pria Ini Berjalan Merangkak
-
Hukum4 minggu yang lalu
Komplotan Pencuri Baterai Tower Telekomunikasi Diringkus Petugas
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Selingkuhi Warganya, Oknum Dukuh Dituntut Mundur
-
Politik4 minggu yang lalu
Empat Program Kunci Untuk Kemajuan Gunungkidul
-
Hukum4 minggu yang lalu
Kasus Naik Penyidikan, Korban Bullying di SD Elite Ternyata Sempat Opname di RS
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Disapu Angin Kencang, Sejumlah Rumah di Semin Rusak
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Puluhan Baliho Kaesang dan PSI di Jalan Wonosari Dirusak Orang Tak Dikenal
-
Pendidikan4 minggu yang lalu
Akui Peristiwa Bullying Menimpa Sejumlah Siswa Lainnya, SD Al Azhar Bina Pelaku